Niat Puasa Asyura dan Amalan Terbaik Lainnya di Bulan Muharram, Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

- 28 Juli 2022, 19:05 WIB
Ilustrasi Bulan Muharram 1444 Hijriah.
Ilustrasi Bulan Muharram 1444 Hijriah. /rkarkowski/PIXABAY

اِنَّ عِدَّةَ الشُّهُوْرِ عِنْدَ اللّٰهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِيْ كِتٰبِ اللّٰهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمٰوٰتِ وَا لْاَ رْضَ مِنْهَاۤ اَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ۗ ذٰلِكَ الدِّيْنُ الْقَيِّمُ ۙ فَلَا تَظْلِمُوْا فِيْهِنَّ اَنْفُسَكُمْ ۗ وَقَا تِلُوا الْمُشْرِكِيْنَ كَآ فَّةً كَمَا يُقَا تِلُوْنَكُمْ كَآ فَّةً ۗ وَا عْلَمُوْۤا اَنَّ اللّٰهَ مَعَ الْمُتَّقِيْنَ

inna 'iddatasy-syuhuuri 'ingdallohisnaa 'asyaro syahrong fii kitaabillaahi yauma kholaqos-samaawaati wal-ardho min-haaa arba'atun hurum, zaalikad-diinul-qoyyimu fa laa tazhlimuu fiihinna angfusakum wa qootilul-musyrikiina kaaaffatang kamaa yuqootiluunakum kaaaffah, wa'lamuuu annalloha ma'al-muttaqiin

Baca Juga: Oita Trinita, Calon Lawan Tokyo Verdy Pekan Ini, Klub Jepang Rasa Italia, Ternyata Pernah…

"Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan Bumi, di antaranya ada empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu dalam (bulan yang empat) itu, dan perangilah kaum musyrikin semuanya sebagaimana mereka pun memerangi kamu semuanya. Dan ketahuilah bahwa Allah beserta orang-orang yang takwa." (QS. At-Taubah 9: Ayat 36)

Empat bulan hurum ini yaitu Dzulqaidah/Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram dan Rajab.

Pada keempat bulan ini kita dianjurkan untuk memperbanyak melakukan amal-amal sholeh, dikarenakan memiliki keutamaan berupa naiknya pahala atau berlipat-lipat ganda pahala di bulan ini.

Termasuk amalan yang dikerjakan di bulan Muharram akan menjadi lebih dicintai oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

Baca Juga: Amalan Muharram, Puasa dapat Pahala Seperti Ibadah 50 Tahun, Benarkah? Ini Penjelasan Buya Yahya

Keutamaan lain bulan Muharram ini adalah terdapatnya hari Asyura.

Hari Asyura adalah hari ke-10 pada bulan Muharram dalam Kalender Hijriyah dan merupakan hari yang sangat dimuliakan oleh umat beragama.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Youtube Ceramah Pendek


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah