dr Zaidul Akbar Berikan Tips Suatu Buah yang Ampuh Atasi Darah Tinggi

23 Juli 2022, 15:06 WIB
Tips Suatu Buah yang Ampuh Atasi Darah Tinggi dari dr Zaidul Akbar /YouTube dr. Zaidul Akbar Official

ZONABANTEN.com - Apakah Anda memiliki riwayat darah tinggi/hipertensi ?

Kondisi Penyakit Hipertensi atau tekanan darah tinggi menjadi hal yang penting diwaspadai dalam kesehatan tubuh.

Kondisi tensi yang terlalu tinggi dapat memicu penyakit berbahaya seperti Stroke, Ginjal dan Serangan Jantung dan lain-lain.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Ukuran dan Bentuk Dahimu Dapat Mengungkap Hal Menarik Tentang Dirimu

Praktisi kesehatan sunnah dr Zaidul Akbar memberikan tips untuk menurunkan tensi tekanan darah tinggi.

Menurut dr Zaidul Akbar bagi para penderita hipertensi disarankan agar setiap hari untuk mengkonsumsi air kelapa muda yang masih ingusan dagingnya.

Dengan rutin meminum air kelapa muda, maka kondisi tensi tekanan darah tinggi akan menurun.

Air kepala muda dipercaya memiliki suatu kandungan asam amino yang tinggi, selain itu kandungan air kelapa dapat mengikat kandungan logam berat yang berada dalam tubuh.

Baca Juga: Stop Minum Obat-obatan! dr Zaidul Akbar Memberikan Tips Ramuan Herbal Ampuh Untuk Atasi Sakit Kepala

"Jadi kalau ada yang mau turun darah tingginya minum aja air kelapa setiap hari satu, air kelapa muda setiap hari minum satu, air kelapa muda yang masih ingusan" kata dr Zaidul Akbar.

Daging kelapa muda yang masih ingusan memiliki kandungan asam amino yang paling tinggi.

Jadi para penderita hipertensi dapat mencoba mengkonsumsinya dirumah agar tensi tetap stabil dan badan sehat kembali.***

Editor: Bunga Angeli

Tags

Terkini

Terpopuler