Simak Sejarah dan Ciri Khas Inggris Raya Dengan Arsitektur Gaya Gotik

- 20 Maret 2023, 14:19 WIB
Gaya Bangunan di United Kindom Inggris
Gaya Bangunan di United Kindom Inggris /Pexels/

ZONABANTEN.com – Biasanya bangunan yang memiliki gaya gothic lebih sering ditemukan di negara-negara Eropa, salah satunya adalah Inggris Raya (United Kingdom).

Gaya arsitektur Gotik muncul pada abad pertengahan. Gaya ini berevolusi dari arsitektur Romanesque dan pada akhirnya diteruskan oleh arsitektur Renaissance.

Arsitektur Gotik sering ditemukan di katedral dan gereja-gereja Eropa. Pada masa itu gereja Katolik memegang peranan penting dalam kehidupan masyarakat. Uskup-uskup banyak yang ditunjuk menjadi tuan tanah.

Baca Juga: 21 Maret Diperingati sebagai Hari Puisi Sedunia, Dukung Keragaman Linguistik Melalui Ekspresi Puitis

Dalam hal arsitektur, Inggris Raya mungkin yang paling beragam dari beberapa negara Eropa lainnya karena selalu dipengaruhi oleh tradisi tidak hanya negara tetangga Irlandia, Wales, Skotlandia, tetapi juga oleh banyak emigran dari seluruh Eropa. Di negara ini, kamu bisa melihat berbagai bangunan, baik dalam tradisi abad pertengahan maupun di gaya klasik. Selama lebih dari tiga ratus tahun (1180 hingga 1548), arsitektur Gotik berkembang pesat di Inggris, pertama kali dipinjam dari Prancis, dan kemudian ditumbuhi detailnya sendiri.

Biasanya gaya gotik akan lebih sering ditemukan pada bangunan bangunan katedral yang memang sengaja dibentuk sedemikian rupa. Bagian depan gereja dibuat megah dan besar dengan tujuan untuk memberikan kesan besarnya kekuatan Tuhan dan orang-orang yang menyembahnya. Bangunan tinggi dan menjulang ke langit menggambarkan aspirasi yang tinggi dan harapan untuk mencapai surga.

Pada mulanya gaya arsitektur ini muncul karena kebosanan bentuk bangunan pada masa pertengahan. Pada masa itu bangunan yang diciptakan sangat terbatas dan bersifat fungsional. Beberapa bangunan Gotik, terutama gereja dan katedral berhasil memberikan inspirasi kepada manusia dalam hal ketaatan dan ketakwaan kepada Tuhan, karena desain yang dibuat pada era Gotik sangat fenomenal. 

Baca Juga: 21 Maret Hari Down Syndrome Sedunia, Belajar Lebih Banyak Tentang Gangguan Ini

Berikut adalah beberapa ciri khas unik dari arsitektur gotik;

Halaman:

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Arsitag


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x