Gigi Hadid Janji Sumbangkan Pendapatannya untuk Bantu Korban Perang di Ukraina dan Palestina

- 7 Maret 2022, 15:32 WIB
Gigi Hadid Sumbangkan Pendapatan untuk Korban Perang/Instagram @gigihadid/
Gigi Hadid Sumbangkan Pendapatan untuk Korban Perang/Instagram @gigihadid/ /

ZONABANTEN.com – Model berdarah Belanda – Palestina, Gigi Hadid berjanji untuk menyumbangkan pendapatannya dari bulan mode untuk membantu korban perang di Ukraina dan Palestina.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Gigi melalui akun Instagram pribadinya, @gigihadid pada Minggu, 6 Maret 2022.

“Memiliki jadwal bulan mode yang ditetapkan membuat saya dan kolega saya sering menghadirkan koleksi mode baru selama masa-masa memilukan dan traumatis dalam sejarah,” tulis kakak dari Bella Hadid tersebut.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 1, Simak Cara Mencairkan dan Mengecek Nama Anda Pada Daftar Penerima

“Kami tidak memiliki kendali atas sebagian besar jadwal kerja kami, tetapi kami ingin berjalan 'untuk' sesuatu. Mengikuti jejak teman saya (dan sesama model) @micarganaraz, saya berjanji untuk menyumbangkan penghasilan saya dari pertunjukan musim gugur 2022 untuk membantu mereka yang menderita perang di Ukraina, serta terus mendukung mereka yang mengalami hal yang sama di Palestina,” lanjut Gigi.

Sebelumnya, diketahui bahwa model asal Argentina, Mica Arganaraz juga menuliskan pesan di Instagram miliknya, yang berisi bahwa dirinya akan menyumbangkan sebagian dari penghasilannya dalam pekan mode untuk membantu organisasi Ukraina.

Sehingga Gigi pun terinspirasi untuk mengikuti jejak rekannya tersebut untuk melakukan donasi.

Baca Juga: Segera Login Prakerja, Cek Pengumuman Hasil Seleksi, Lihat Cara Pembelian Pelatihan

Model berusia 26 tahun tersebut menutup pernyataannya dengan menuliskan, “Mata dan hati kita harus terbuka atas segala ketidakadilan manusia. Semoga kita semua saling memandang sebagai saudara dan saudari, melampaui politik, melampaui ras, melampaui agama,”

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah