Viral, Tagar Save Rayan Trending di Twitter, Bocah 5 Tahun yang Jatuh ke Sumur 32 Meter

- 6 Februari 2022, 07:22 WIB
Upaya penyelamatan Rayan.
Upaya penyelamatan Rayan. /Kantor berita Maroko, MAP

ZONABANTEN.com – Ramai tagar #saverayan hingga trending di twitter dan lebih dari 100.000 orang memposting tweet dengan tagar ini.

Rayan merupakan seorang bocah di Maroko yang terjatuh dan terperangkap ke dalam sumur dengan kedalaman 32 meter.

Rayan jatuh ke dalam sumur tersebut sejak 1 Februari 2022 dan terperangkap selama beberapa hari.

Sumur yang terletak di sebuah desa utara Ighran, Provinsi Chefchaouen, Maroko ini memiliki kedalaman 32 meter.

Baca Juga: Rumor Transfer: Manchester United Incar Bek Muda Barcelona

Lubang-lubang tersebut dulunya merupakan cara tradisional masyarakat setempat untuk mencari air saat dalam keadaan sulit.

Sayangnya, sumur dengan galian hingga puluhan meter tersebut tidak ditutup setelah digunakan hingga menyebabkan kecelakaan.

Ibu Rayan adalah orang pertama yang menyadari bahwa anaknya menghilang sejak bermain di sekitar lokasi pada Selasa, 01 Februari 2022 sore.

Keluarga Rayan pun mencarinya dan sadar bahwa Rayan jatuh ke dalam galian sumur.

Saat datang, petugas penyelamat segera membuat alat bantu sehingga Rayan tetap bisa bertahan hidup di dalam lubang sempit dan dalam tersebut.

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: Reuters twitter @EgyptTodayMagazine


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah