Prihatin Atas Bentrokan di Yerusalem, Kuartet Timur Tengah Minta Israel Menahan Diri

- 10 Mei 2021, 07:17 WIB
Prihatin Atas Bentrokan di Yerusalem, Kuartet Timur Tengah Minta Israel Menahan Diri
Prihatin Atas Bentrokan di Yerusalem, Kuartet Timur Tengah Minta Israel Menahan Diri /REUTERS

 

ZONABANTEN.com—‌‌‌‌ Bentrokan kembali terjadi di Yerusalem ketika pu luhan ribu jemaah Muslim berdoa di Masjid Al-Aqsa pada malam suci Islam Laylat al-Qadr Sabtu 8 Mei 2021.

Komunitas internasional pun meminta pemerintah Israel untuk menahan diri.

Empat anggota Kuartet Timur Tengah, yang terdiri atas AS, Rusia, Uni Eropa, dan PBB, telah menyatakan keprihatinan yang mendalam atas kekerasan di Yerusalem.

"Kami khawatir dengan pernyataan provokatif yang dibuat oleh beberapa kelompok politik, serta peluncuran roket dan dimulainya kembali balon pembakar dari Gaza menuju Israel, dan serangan terhadap lahan pertanian Palestina di Tepi Barat." ujar utusan tersebut dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu.

“Para Utusan mencatat dengan keprihatinan serius mengenai kemungkinan penggusuran keluarga Palestina dari rumah tempat mereka tinggal selama beberapa generasi” tambahnya

Utusan itu juga menyuarakan penolakan terhadap tindakan sepihak, yang hanya akan meningkatkan ketegangan dari situasi tersebut.

"Kami menyerukan kepada otoritas Israel untuk menahan diri dan menghindari tindakan yang akan semakin meningkatkan situasi selama periode Hari Raya Muslim ini."

Seperti yang diberitakan sebelumnya, bentrokan ini terjadi antara polisi Israel dan pengunjuk rasa di sekitar mesjid Al Aqsa.

Berdasarkan laporan terakhir dari Bulan Sabit Merah Palestina, sedikitnya 90 orang terluka pada hari Sabtu, sementara Polisi Israel menyatakan setidaknya satu petugas terluka.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x