Badai Pasir Terparah dan Polusi Udara Ubah Langit Beijing Jadi Warna Jingga, China Tingkatkan Status Keamanan

- 15 Maret 2021, 16:32 WIB
Badai Pasir Terparah dan Polusi Udara Ubah Langit Beijing Jadi Warna Jingga, China Tingkatkan Status Keamanan
Badai Pasir Terparah dan Polusi Udara Ubah Langit Beijing Jadi Warna Jingga, China Tingkatkan Status Keamanan /Reters/Thomas Peter

ZONA BANTEN – Otoritas negara China mengeluarkan peringatan keamanan tingkat kedua dalam kondisi polusi udara yang memburuk di China pada Senin, 15 Maret 2021.

Dilansir dari The Guardian, badai pasir besar dikombinasikan dengan polusi udara yang sudah tinggi mengubah langit di Beijing menjadi oranye yang menakutkan.

Indeks kualitas udara mencatat peringkat berbahaya pada hari Senin yaitu mencatat angka 999.

Baca Juga: Teknologi Makin Canggih dan Unik, 'VTuber' Siap-siap Menggantikan Youtuber Manusia

Warga melakukan perjalanan untuk bekerja melalui udara gelap yang tebal di seluruh ibu kota China dan lebih jauh ke barat.

Otoritas meteorologi China mengeluarkan tingkat kewaspadaan tertinggi kedua sesaat sebelum pukul 7.30 pagi waktu setempat dan menyarankan warga untuk tetap di rumah sampai tengah hari.

Peringatan yang lebih luas untuk pasir dan debu yang bertiup dari daerah gurun barat diberlakukan hingga Selasa pagi.

Baca Juga: Kenali Gejala Nyeri Haid, Salah Satu Penyebabnya Karena Varises di Panggul

Ketika indeks kualitas udara realtime (AQI) Beijing menunjukkan pembacaan angka 999, Tokyo mencatat angka 42, Sydney 17, dan New York 26.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah