Konsumsi Telur Mentah Baik atau Buruk untuk Kesehatan? Simak Penjelasannya

- 20 Februari 2022, 22:05 WIB
Ilustrasi Telur Mentah/ Unsplash/ Mae Mu
Ilustrasi Telur Mentah/ Unsplash/ Mae Mu /
  1. Telur Mentah Bisa Terkontaminasi Bakteri

Telur mentah dan setengah matang mungkin mengandung Salmonella, sejenis bakteri yang berbahaya.

Secara tidak langsung ketika Salmonella mencemari bagian luat telur dan menembus membran cangkang, kontaminasi tidak langsung dapat terjadi selama proses produksi atau selama persiapan makanan.

Mengkonsumsi telur yang terkontaminasi dapat menyebabkan keracunan makanan.

Gejala keracunan makanan Salmonella termasuk kram perut, diare, muntah, dan demam.

 Baca Juga: 2 Resep Menu Sarapan Ala Korea dengan Bahan Dasar Telur, Cepat dan Mudah untuk Kamu yang Super Sibuk

  1. Risiko Infeksi Salmonella

Infeksi Salmonella bisa lebih berisiko bagi orang-orang tertentu.

Kebanyakan orang yang mengalami keracunan makanan Salmonella sembuh dengan cepat.

Namun, ada beberapa orang yang berisiko lebih tinggi untuk tertular infeksi dan mungkin memiliki gejala yang lebih parah.

Mereka yang lebih tua, hamil, sistem kekebalan lemah, dan anak kecil harus menghindari makan telur mentah dan makanan yang mengandungnya.

Menururt Central of Disease (CDC), ada beberapa cara untuk meminimalkan risiko tertular infeksi Salmonella.

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah