Resep Buat Idul Adha: Sate Kambing Enak Ala Devina Hermawan

21 Juni 2023, 14:40 WIB
Resep sate kambing ala Devina Hermawan cocok untuk hari raya Idul Adha /Youtube Devina Hermawan

ZONABANTEN.com - Idul Adha sebentar lagi, tapi masih bingung mencari inspirasi masakan? Tenang saja, resep dari Devina Hermawan ini siap jadi penyelamatmu.

Hari Raya Idul Adha umumnya menjadi hari raya yang dinanti banyak orang, karena hari raya ini bisa menjadi momentum untuk makan enak.

Berbagai masakan akan hadir selama perayaan Idul Adha, khususnya hidangan dengan nuansa daging-dagingan.

 Baca Juga: 21 Juni Memperingati Apa? Hari Yoga Internasional, Inilah Manfaat Yoga bagi Kesehatan Tubuh dan Jiwa

Daging kambing biasanya akan menjadi bahan masakan yang lebih mudah ditemui, karena harga ternak ini yang relatif lebih murah dari ternak sapi.

Meski begitu mengolah daging kambing bukanlah perihal yang mudah. Daging ini memiliki aroma yang khas, yang jika salah mengolahnya bisa menjadi malapetaka.

Tetapi kamu tidak perlu khawatir, resep sate kambing ala Devina Hermawan ini dijamin dapat menjadi olahan daging kambing yang enak di atas meja makanmu.

Bahan-bahannya pun mudah didapatkan, dan cara masaknya pun simple. Jika kamu cukup penasaran, berikut adalah bahan dan cara memasak sate kambing enak ala Devina Hermawan:

 Baca Juga: 22 Juni 2023 HUT ke-496 DKI Jakarta, Ketahui Makna Logo dan Tema dari Acara Ini

Bahan:

  • 500 gr daging has kambing
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 5 cm lengkuas, iris
  • 1 sdm ketumbar sangrai
  • 3 sdm air asam jawa
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • ½ sdt merica
  • 2 sdm air

Bahan sambal kecap:

  • 5 siung bawang merah
  • 6 buah cabai rawit merah
  • 1 buah tomat merah
  • 1 buah jeruk nipis
  • 100 ml kecap manis

Lainnya:

Margarin

 Baca Juga: Datang ke Polres Pandeglang dan Marahi Terduga Pelaku TPPO, Tri Rismaharini: Kamu Mati Rasa!

Langkah:

  1. Keringkan daging, buang silver skin lalu potong tipis. Pindahkan ke dalam mangkuk
  2. Blender lengkuas, ketumbar, bawang putih, bawang merah, dan air asam jawa hingga halus  
  3. Masukkan bumbu halus ke dalam daging lalu garam, kaldu bubuk, merica, dan kecap manis
  4. Tambahkan air, aduk rata. Diamkan selama 30-60 menit
  5. Tusuk daging dengan tusukan sate yang telah direndam air
  6. Panaskan panggangan, masak sate hingga sedikit kecokelatan di kedua sisi kemudian oleskan margarin, panggang hingga matang
  7. Untuk sambal, potong tomat, cabai rawit, bawang merah, dan jeruk nipis
  8. Sate kambing siap disajikan dengan sambal kecap

 Baca Juga: Pelajar SD dan SMP di Lebak Terlibat Kasus Pembunuhan ODGJ, Iti Octavia: Tak Berperikemanusiaan

Untuk lebih jelasnya, dapat disimak pada video di bawah ini:

Demikianlah cara membuat resep Sate Kambing ala Chef Devina Hermawan, yang cocok untuk menu Idul Adha.***

Editor: Christian Willy Kalumata

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler