Hanya dengan Menulis di HP, Wanita Ini Bisa Hasilkan sampai Rp167 Juta dalam Sebulan

19 Februari 2022, 18:09 WIB
ilustrasi menulis lewat HP bisa dapat uang /Pexels

ZONABANTEN.com - Menulis adalah pekerjaan yang bisa dilakukan oleh siapa saja dan dimana saja. 

Bagi Ayunda Lintang Pratiwi, menulis di HP bukanlah suatu problem baginya. Justru sebaliknya, Ia malah terbiasa demikian.

Alhasil, berkat ketekunan dan kerja kerasnya selama menjadi content creator di Promedia, Ia berhasil mendapat Rp167 juta dalam satu bulan.

Di awal karirnya, Ia terus berusaha untuk menulis berbagai topik yang kemungkinan akan banyak diminati pembaca.

Baca Juga: Kapan Puasa Ramadhan 2022 dimulai? Berikut Prediksinya

Berkat ketekunannya tersebut, Ia berhasil menemukan formula tulisan yang cocok dengan karakteristik pembaca.

Namun, sebelum sampai pada titik keberhasilan tersebut, Ia mengaku sampai pernah membuat 25 artikel sebulan.

Berikut ini kisah lengkap perjuangannya:

Ayunda sendiri bukanlah orang yang memiliki background pendidikan jurnalistik.

Ia hanyalah seorang lulusan Sarjana Teknologi Pangan, dan baru terjun di dunia jurnalistik pada awal Januari 2020.

Baca Juga: Arti Lengkap Asmaul Husna Al-Fattah, Al-Wahhab, Ar-Razzaq, Allah Maha Memudahkan Kesulitann Hamba-Nya

Di awal karirnya, Ayunda tidak hanya fokus di satu topik tulisan saja. Ia telah menulis berbagai macam tulisan dengan bidang yang berbeda - beda.

Ia selalu memperhatikan, dari semua tulisannya tersebut, mana saja yang akhirnya masuk kolom "Tulisan Terpopuler".

Dari sana, ia barulah kemudian Ia mencoba untuk lebih fokus pada tulisan yang banyak disukai pembaca.

Di awal memulai, Ayunda sampai harus membuat 25 tulisan perhari.

Setelah berhasil menemukan jenis tulisan yang disukai oleh pembaca di website tempatnya menulis, saat ini Ia fokus membuat 15 - 20 artikel perhari.

Baca Juga: Sinopsis Film Doraemon: Nobita's Treasure Island, Mimpi Nobita Temukan Pulau Harta Karun, Tonton Malam Ini!

Bahkan saat sedang nongkrong bersama dengan teman - teman, Ia juga tidak luput untuk menulis berita yang sedang heboh dibicarakan temannya.

Ayunda berpesan kepada para content creator pemula agar tidak terlalu berfikir soal komisi/upah.

Terpenting adalah mau belajar, tekun, dan kerja keras. Nanti, uang pasti akan mengikuti. Ia menyebut bahwa dirinya tidak memakai bot/robot dalam membuat tulisan. 

Apa yang Ia dapat, semua itu berkat doa keluarga dan hadiah dari keseriusan.***

Baca Juga: Arti Lengkap Asmaul Husna: Al Mughni, Al Maani, Al Ghani, Allah Maha Memberi Kekayaan
 

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Bandar Lampung Post

Tags

Terkini

Terpopuler