Lima Varian Redmi Note 13 Series akan Meluncur, Catat Harga dan Spesifikasinya

- 28 Februari 2024, 22:55 WIB
Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ 5G.
Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ 5G. /Xiaomi Indonesia/

Daya tarik lainnya untuk ponsel ini adalah ruang pacunya, Redmi Note 13 Pro Plus 5G ini dibekali dengan system on Chip (SoC) Mediatek Dimensity 7200 Ultra yang sudah dikawinkan dengan RAM sebesar 12/512 GB.

Redmi Note 13 Series, secara historis selalu menjadi unggulan di smartphone kelas menengah karena telah berhasil menggabungkan teknologi unggulan dengan desain yang menawan. 

Hal tersebut menunjukkan komitmen penuh Xiaomi Indonesia dalam memberikan variasi yang luas kepada pelanggan.

Seri ini dirancang dengan fokus pada inovasi dan keindahan, menciptakan pengalaman yang iconic melalui kamera yang mengagumkan serta menyajikan detail-detail terbaik untuk memuaskan kebutuhan pengguna.

Baca Juga: Jadwal TV MNCTV Hari Ini Kamis, 29 Februari 2024 Akan Tayang Suparman Reborn, Siraman Qolbu, Hingga Family 100

Country Director Xiaomi Indonesia, Wentao Zhao mengatakan bahwa Redmi Note Series telah menjadi produk yang paling dinantikan oleh Xiaomi Fans dan masyarakat Indonesia cukup lama.

"Melalui lima varian iconic Redmi Note 13 Series yang dibawa ke Indonesia, kami mengajak generasi muda untuk #AlwaysReady mengekspresikan diri dan berkreasi dalam menciptakan pengalaman 'Every Shot Iconic' di hidup mereka.," kata Wentao Zhao pada saat peluncuran ponsel pintar tersebut di Jakarta, Rabu.

Untuk harganya tidak terlalu mahal, ponsel pintar premium dari Xiaomi ini tidak lebih dari Rp6 juta. Varian tertinggi ini dibanderol dengan harga Rp5.9 juta, sedangkan untuk varian di bawahnya yakni Redmi Note 13 Pro 5G dibanderol Rp4.3 juta.

Untuk tiga varian lainnya, Xiaomi membanderolnya dengan harga Rp3.7 untuk redmi Note 13 Pro. Rp3.1 juta untuk Redmi Note 13 5G dan Rp2.7 untuk Redmi Note 13.

Semua ponsel pintar dari Xiaomi ini bisa didapatkan mulai 1 Maret 2024, di berbagai gerai mitranya di Indonesia. ***

Halaman:

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah