New Jeans atau aespa? Inilah Girl Group K-Pop Gen 4 Paling Top Menurut Ahli Industri Musik

- 12 September 2022, 09:37 WIB
New Jeans atau aespa? Inilah girl group K-Pop generasi ke-4 paling berpengaruh menurut ahli industri musik
New Jeans atau aespa? Inilah girl group K-Pop generasi ke-4 paling berpengaruh menurut ahli industri musik /Twitter @NewJeans_ADOR Twitter @aespa_official

ZONABANTEN.com – New Jeans dan aespa adalah dua girl group K-Pop yang kini sangat populer di kalangan para penggemar musik pop Korea Selatan.

Baik New Jeans maupun aespa sama-sama mendapat banyak sorotan sejak mereka debut. Keduanya pun telah mengukir banyak prestasi mengesankan di bidang musik.

Salah satu media Korea Selatan yaitu Star News melakukan sebuah survei untuk mengetahui grup K-Pop generasi keempat mana yang paling berpengaruh menurut pandangan para ahli industri musik terkemuka.

Survei ini melibatkan 18 orang ahli, mereka diminta untuk menentukan “grup K-Pop generasi keempat yang memiliki potensi paling besar.”

Baca Juga: Wow! Usianya Baru 14 Tahun, Kekayaan Hyein New Jeans Capai Puluhan Milyar Rupiah

Hasilnya, terpilihlah beberapa grup K-Pop yang terdiri dari girl group dan boy group dari berbagai agensi hiburan.

Untuk kategori girl group, New Jeans berada di urutan pertama. Mereka memperoleh 16 suara dengan persentase sebesar 88,9 persen.

Meskipun belum genap dua bulan berkecimpung di industri K-Pop, nama New Jeans berhasil melambung tinggi dalam waktu singkat. Minji dan kawan-kawan secara resmi debut pada tanggal 1 Agustus 2022.

Girl group yang berada di bawah naungan ADOR (sub-label HYBE Labels) ini dibentuk oleh Min Hee Jin yang merupakan mantan direktur kreatif SM Entertainment.

Baca Juga: Isi Diary Lamanya Dibongkar, Winter aespa Buat MY Tertawa Gara-Gara Cerita Ini

Lagu mereka yang berjudul ‘Attention’ dan ‘Hype Boy’ banyak disukai, dan konsep mereka yang dinilai lebih menyegarkan membuat New Jeans sukses menggaet banyak penggemar.

Sementara itu, aespa berada di urutan kedua. Mereka memperoleh 9 suara dengan persentase sebesar 50 persen.

Ahli industri musik mengatakan, “Penggambaran grup yang unik membuat orang-orang menantikan bagian selanjutnya,” dan “Grup ini menawarkan potensi produksi berkualitas tinggi.”

Girl group asuhan SM Entertainment ini debut pada bulan November 2020. Sejak saat itu, mereka dijuluki sebagai girl group metaverse.

Baca Juga: Minji New Jeans Disebut Tolak Tawaran Lee Sooman untuk Jadi Center Girl Group SM, Begini Respon Warganet

Berkat konsep metaverse-nya, aespa menjadi girl group K-Pop pertama yang menerima gelar ‘Next Generation Leaders 2022’ dari majalah TIME Amerika.

Julukan ini adalah gelar bergengsi yang sebelumnya telah diberikan kepada BTS.

Karina dan kawan-kawan pun disebut sebagai girl group K-Pop pertama yang tampil di panggung utama Coachella.

Coachella adalah salah satu festival musik luar ruangan terbesar di Amerika Serikat yang diadakan setiap tahun. aespa telah memeriahkan festival ini pada bulan April 2022.

Baca Juga: Patut Dicontoh! Winter aespa Rela Berdiri 3 Jam karena Hal Ini, K-Netizen Terkagum-kagum

Tidak hanya itu, mereka bahkan telah berpidato di forum PBB pada bulan Juli 2022. Hal ini membuat aespa semakin menarik banyak perhatian.

Itulah girl group K-Pop generasi keempat yang paling berpengaruh menurut pendapat para ahli industri musik. Apakah salah satu dari mereka adalah idolamu?***

Editor: Siti Fatimah Adri

Sumber: allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah