Pilkades Serentak, Pemkab Tangerang Sediakan 74 TPS untuk Warga Gunakan Hak Suara di 18 Desa, Ini Lokasinya

- 24 September 2023, 07:24 WIB
Lokasi 74 TPS untuk pencoblosan menggunakan hak suara dalam Pilkades Serentak di 18 desa wilayah Kabupaten Tangerang. /tangerangkab.go.id
Lokasi 74 TPS untuk pencoblosan menggunakan hak suara dalam Pilkades Serentak di 18 desa wilayah Kabupaten Tangerang. /tangerangkab.go.id /

ZONABANTEN.com - Pemilihan kepala desa (Pilkades) Serentak digelar di Kabupaten Tangerang, Banten pada hari ini, Minggu 24 September 2023.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyediakan lokasi 74 Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk warga menggunakan hak suara mereka.

Pemungutan suara Pilkades Serentak Kabupaten Tangerang ini dilakukan melalui pencoblosan dengan jadwal pada hari Minggu 24 September 2023.

Pemkab Tangerang mengajak seluruh masyarakat untuk ikut menggunakan hak suara dalam Pilkades Serentak untuk memilih kepala desa terbaik.

BACA JUGA : Hari Ini, Pilkades Serentak Kabupaten Tangerang, Warga 16 Desa Berikan Hak Suara Pilih Kepala Desa Terbaik

BACA JUGA : Ipswich Town Pesta Gol Lawan Blackburn Rovers, Pemain Keturunan Indonesia Cetak Satu Gol, Debut Elkan Baggott?

Sebelum hari H pencoblosan, perlengkapan pemungutan dan penghitungan suara sudah diserahkan kepada semua KPS di 18 desa yang terlibat.

Pilkades Serentak ini diselenggarakan di 18 desa, yaitu 16 desa pilkades langsung dan dua desa pilkades pergantian antar waktu (PAW).

Semua 18 desa itu tersebar di 14 kecamatan dalam wilayah Kabupaten Tangerang. Seluruh 74 TPS berada di beberapa titik lokasi tersebut.

Berikut ini daftar 18 desa yang menjadi lokasi TPS untuk Pilkades Serentak Kabupaten Tangerang pada hari ini, Minggu 24 September 2023.

1. Desa Pasir Barat (Kecamatan Jambe)
2. Desa Bitung Jaya (Kecamatan Cikupa)
3. Desa Kemiri (Kecamatan Kemiri)
4. Desa Legok Sukamaju (Kecamatan Kemiri)
5. Desa Tegal Kunir Kidul (Kecamatan Mauk)

6. Desa Cijeruk (Kecamatan Mekar Baru)
7. Desa Keramat (Kecamatan Pakuhaji)
8. Desa Ranca Iyuh (Kecamatan Panongan)
9. Desa Cikasungka (Kecamatan Solear)
10. Desa Kosambi (Kecamatan Sukadiri)

BACA JUGA : Besok! Pilkades Serentak Kabupaten Tangerang Digelar di 16 Desa, Jangan Lupa Gunakan Hak Suara

BACA JUGA : Venezia Tahan Brescia, Calon Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Tak Tergantikan, Catat Clean Sheet Ketiga Beruntun

11. Desa Gintung (Kecamatan Sukadiri)
12. Desa Pekayon (Kecamatan Sukadiri)
13. Desa Cukanggalih (Kecamatan Curug)
14. Desa Sampora (Kecamatan Cisauk)
15. Desa Tanjung Burung (Kecamatan Teluknaga)

16. Desa Pasir Nangka (Kecamatan Tigaraksa)
17. Desa Cengklong (Kecamatan Kosambi)
18. Desa Babakan Asem (Kecamatan Teluknaga)

Dua desa terakhir, yaitu Desa Cengklong di Kecamatan Kosambi dan Desa Babakan Asem di Kecamatan Teluknaga melaksanakan pilkades untuk PAW.

Pemkab Tangerang juga sudah membentuk Panitia Pengawas (Panwas) Pilkades Serentak di setiap desa untuk mengawasi pelaksanaannya.

Kemudian, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Tangerang memantau ketertiban dan keamanan dalam Pilkades Serentak kali ini.

Sebanyak 1.344 personel Satpol PP diturunkan jadi pengamanam Pilkades Serentak, bergabung dengan unsur TNI-Polri jadi total 3.840 personel.

Bersama juga dengan Trantib Kecamatan dan Satlinmas, mereka disebar ke setiap desa untuk memantau ketertiban dan keamanan di seluruh TPS.

BACA JUGA : Daftar Skuad Perserang Serang di Pegadaian Liga 2 2023/2024, Banyak Pemain Baru dari Liga 1 di Tim Singa Daru

Kepala Satpol PP Kabupaten Tangerang Agus Suryana mengatakan pihaknya terus memantau keamanan dan ketertiban di seluruh TPS setiap desa.

"Kami lakukan monitoring keamanan dan ketertiban, demi meminimalisir gangguan ketentraman dan ketertiban umum," ungkap Agus menjelaskan.

Pemantauan ini dilakukan personel pengamanan di setiap desa dari H-3 sampai akhir pelaksanaan Pilkades Serentak Kabupaten Tangerang nanti.

"Untuk pengamanan akan dibagi keempat wilayah, yang masing masing terpola dan terkonsentrasi di tiap-tiap desa," ucap Agus sebelumnya.

Yaitu, Wilayah 1 terdiri atas Desa Pasir Nangka, Desa Pasir Barat, Desa Cikasungka, Desa Bitung Jaya, Desa Ranca Iyuh di lima kecamatan.

Wilayah 2 terdiri Desa Cijeruk, Desa Kemiri dan Legok Sukamaju, Desa Pekayon, Gintung dan Kosambi, Desa Tegal Kunir Kidul di 4 kecamatan.

Sedang Wilayah 3 adalah Desa Cukanggalih dan Sempora (dua kecamatan) dan Wilayah 4 di Desa Kramat dan Tanjung Burung (dua kecamatan).

Agus juga tidak lupa mengimbau personel Satpol PP yang bertugas di lapangan, agar bersikap tegas dan profesional serta tetap netral.

BACA JUGA : Penyemprotan Cairan Eco Enzyme Bantu Kurangi Polusi Udara, Karya Pelajar SD dan SMP di Kabupaten Tangerang

"Seluruh personel khususnya Satpol PP dan Satlinmas diharapkan dapat selalu mengedepankan sikap humanis kepada masyarakat," tambah Agus.

Dia menegaskan perlu antisipasi pengamanan demi tercipta situasi yang aman damai dan kondusif karena potensi gangguan masih bisa terjadi.

Informasi lainnya seputar kabar Kabupaten Tangerang klik DI SINI.

***

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: Pemkab Tangerang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah