Bukan di Bali! Pantai Sebagus Ini Ada di Banten, Bayar Rp10 Ribu Bisa Healing Sepuasnya

25 April 2024, 08:30 WIB
Kayakas Crib and Camp, tempat wisata di Banten yang mirip pantai-pantai di Bali. /Instagram @here.at.kayakas

ZONABANTEN.com – Jika Anda pencinta alam dan berdomisili di Banten, berkunjung ke pantai untuk melepas penat atau healing adalah pilihan yang bagus. Apalagi, Banten memiliki banyak pantai yang indah dan nuansanya mirip pantai-pantai di Bali.

Datanglah ke Kayakas Crib and Camp jika Anda penasaran. Beragam aktivitas bisa Anda lakukan di sini. Mulai dari bermain pasir, berkeliling dengan motor ATV, berjemur, menikmati panorama sunset yang cantik, makan-makan, hingga menginap di resort yang unik.

Anda tak perlu membayar untuk memasuki Kayakas Crib and Camp. Pengelola tempat wisata ini tidak mengenakan tarif tiket masuk. Anda hanya perlu membayar sebesar Rp10 ribu untuk biaya parkir jika membawa kendaraan pribadi. 

Suasana di Kayakas Crib and Camp saat senja, sunset-nya memesona. (Foto: Instagram @here.at.kayakas)

Baca Juga: 5 Pantai di Banten yang Sepi dan Asri, Panoramanya Memukau, HTM-nya Sangat Terjangkau

Kayakas Crib and Camp memiliki pantai yang bersih dan memberikan kesan romantis, apalagi saat senja. Jika Anda ingin kencan bersama pasangan Anda, berkunjung ke sini adalah pilihan yang tepat. Suasananya yang syahdu siap menghipnotis Anda.

Anda juga bisa merasakan sensasi camping di dalam tenda. Saking bagusnya, Kayakas Crib and Camp sempat viral di medsos. Banyak orang yang mengakui keindahan tempat wisata ini. Benar-benar hidden gem atau permata tersembunyi di Banten.

Kayakas Crib and Camp juga menyediakan aneka makanan yang didominasi seafood olahan. Ada juga nasi bakar yang sangat menggoda untuk dicoba. Minuman di sini pun beragam dan harganya cukup terjangkau sehingga Anda tak perlu menyiapkan budget besar.

Baca Juga: Mau Liburan di Tempat yang Hening? Yuk ke Pantai Ciputih Pandeglang, HTM-nya Cuma Rp20 Ribu

Panorama dan suasana Kayakas Crib and Camp saat malam hari lebih syahdu. Anda bisa bersantai sambil memandangi lampu yang berkelap-kelip, ditambah dengan belaian angin semilir, pasti membuat Anda betah berlama-lama berada di sini.

Kayakas Crib and Camp juga menghadirkan live music setiap malam Minggu. Tempat wisata ini ramah untuk semua kalangan. Baik anak-anak, remaja, maupun orang dewasa. Jadi, Anda bisa mengajak siapa saja, entah itu teman, orang tua, atau pasangan Anda.

Jika Anda ingin camping di Kayakas Crib and Camp, biaya sewa tendanya Rp20 ribu per orang. Jika Anda ingin menginap di resort-nya, Anda harus merogoh kocek lebih dalam, mulai dari ratusan ribu rupiah. Namun, sepadan dengan pengalaman yang Anda dapatkan.

Penampakan bagian luar dan dalam resort di Kayakas Crib and Camp. (Foto: Instagram @here.at.kayakas)

Kayakas Crib and Camp berada di Pantai Pulo Manuk, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Silakan kunjungi akun Instagram @here.at.kayakas untuk mengetahui informasi lebih lanjut soal tempat wisata yang super kece ini.***

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Tags

Terkini

Terpopuler