Abroad: Rafael Struick Masuk Skuad Utama, ADO Den Haag Hajar NAC Breda, Makin Dekat dengan Eredivisie

- 16 Desember 2023, 16:20 WIB
Rafael Struick Masuk Skuad Utama, ADO Den Haag Hajar NAC Breda
Rafael Struick Masuk Skuad Utama, ADO Den Haag Hajar NAC Breda /

ZONABANTEN.com – Rafael Struick kembali masuk daftar skuad utama ADO Den Haag dalam laga lanjutan Eerste Divisie, Sabtu, 16 Desember 2023 dinihari.

Dalam laga tersebut, ADO Den Haag berhasil mengalahkan lawannya NAC Breda dengan skor 3-1.

Bermain di kandang sendiri, ADO Den Haag dikejutkan dengan gol dari NAC Breda yang dicetak oleh Roy Kuijpers pada menit ke-8.

Baca Juga: Abroad: Ragnar Oratmangoen Gagal Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Telak Atas NEC di Eredivisie

ADO Den Haag baru bisa menyamakan skor pada menit ke-13 lewat Henk Veerman.

ADO Den Haag bisa membalikkan keadaan pada menit ke-24 lewat Daryl van Mieghem.

Daryl van Mieghem kembali mencetak gol dan membawa ADO Den Haag unggul 2 gol pada menit ke-43.

Skor 3-1 bertahan hingga babak kedua usai.

Dengan hasil ini, ADO Den Haag menghuni posisi ketiga Eerste Divisie dengan 34 poin dari 19 pertandingan.

Sementara NAC Breda berada di posisi ke-7 dengan 31 poin dari 19 pertandingan.

Baca Juga: Abroad: Tanpa Ivar Jenner, Jong Utrecht Dihabisi FC Eindhoven di Kandang Sendiri

Rafael Struick Masuk Skuad Utama

Penyerang muda Indonesia, Rafael Struick kembali masuk skuad utama ADO Den Haag dalam laga ini.

Sayangnya, Rafael Struick hanya menghangatkan bangku cadangan dan menjadi pemain pengganti yang tidak bermain dalam laga ini.

Sejauh ini, Rafael Struick memang sudah beberapa kali masuk kedalam skuad utama ADO Den Haag.

Baca Juga: Prediksi Swansea City vs Middlesbrough di Championship, Nathan Tjoe A On Debut Hadapi Eks Manajer MU?

Struick bahkan mampu mencatatkan 3 penampilan bersama skuad utama ADO Den Haag musim ini.

Sementara di tim muda ADO Den Haag, Rafael Struick sudah bermain 2 kali dengan mencetak 3 gol.

Terakhir, Rafael Struick mencetak 1 gol saat ADO Den Haag U21 bermain imbang 3-3 menghadapi Feyenoord U21.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah