Diduga Terlibat Kasus Penyalahgunaan Narkoba, Tiga Orang ASN di Ternate Diamankan Polisi

- 24 Mei 2024, 16:00 WIB
Tiga orang ASN di Ternate, Maluku Utara diamankan terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba
Tiga orang ASN di Ternate, Maluku Utara diamankan terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba /Pixabay

ZONABANTEN.com – Diduga terlibat kasus penyalahgunaan narkoba, tiga orang ASN di Ternate diamankan polisi. Tiga orang Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Ternate, Maluku Utara, berhasil diamankan Polda Metro Jaya terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.

Baca Juga: Viral Dihentikannya Kasus Pencabulan Anak Kandung Oleh ASN di Sulsel, Publik Bertanya-tanya 

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi membenarkan penangkapan tersebut.

Kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang dilakukan tiga orang ASN tersebut terungkap berkat informasi dari masyarakat.

“Benar, ASN Ternate, Maluku Utara. Tiga orang diduga pengguna yang diamankan,” ujar Ade pada Kamis, 23 Mei 2024.

Baca Juga: Rafael Alun Trisambodo Mengundurkan Diri Sebagai ASN,Begini Pernyataanya 

Meski begitu, Ade belum memberikan keterangan secara detail terkait jenis narkoba yang digunakan. Saat ini, ketiga ASN tersebut masih dalam proses pemeriksaan.

“Saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh Ditresnarkoba Polda Metro Jaya,” tandasnya.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah