Mengenaskan, Inilah Penyebab Ledakan Dahsyat di Blitar yang Merenggut Banyak Nyawa

- 24 Februari 2023, 13:16 WIB
Ledakan dahsyat di Blitar berasal dari sebuah petasan
Ledakan dahsyat di Blitar berasal dari sebuah petasan /Official Blitar Kota/instagram

ZONABANTEN.com - Inilah penyebab dan kronologi ledakan dahsyat di Blitar pada 19 Februari 2023 yang merenggut banyak nyawa.

Melalui akun Twitter @RK_Lamongan, dijelaskan bahwa ledakan di Dusun Sadeng, Desa Karangbendo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Jawa Timur itu disebabkan oleh petasan yang meledak dari jarak 25 km.

Ledakan tersebut merenggut banyak nyawa dan menghamburkan bagian tubuh korban di pohon yang berjarak 100 meter dari lokasi kejadian.

Kronologi kejadian bermula ketika terdengar ledakan dari rumah warga yang akhirnya merembet hingga mencapai 20 rumah. Diketahui, mesiu petasan seberat 500 kg meledak dari rumah tersebut. 

Ledakan diduga berasal dari rumah keluarga Darmanto. Insiden itu menyebabkan 4 korban dalam keadaan mengenaskan dan 6 luka-luka, termasuk seorang bayi berusia 4 bulan yang tertimpa puing-puing.

Keempat korban tersebut adalah Darman (pemilik rumah), Widodo (anak Darman), Arifin (anak Darman), dan Wawa (adik ipar Arifin).

Baca Juga: Geger Ledakan di Asrama Polri Sukoharjo, Ternyata Akibat dari Bubuk Petasan

Petasan itu dikabarkan akan digunakan untuk perayaan Idul Fitri tahun ini. Aipda Supriyadi, Humas Polres Kota Blitar, membenarkan ledakan itu diduga akibat petasan mercon.

Terkait korban, ia mengatakan pihaknya saat ini sedang melakukan penyelidikan di lokasi TKP. Sampai saat ini, jumlah pasti korban tewas atau terluka tidak diketahui.

Arifin, keponakan Pak Darmanto, salah satu korban ledakan Blitar, juga tewas dalam ledakan tersebut. Istri dari Arifin selamat karena ia tidak ada di lokasi.

Arifin dikenal sebagai sosok yang rajin dan pekerja keras semasa hidupnya. Sang istri, Echa sering memuji tingkah laku mendiang suaminya yang membuatnya sedih.

Insiden Blitar itu mengundang banyak simpati netizen Indonesia yang bahkan tak tega melihat apa yang menimpa para korban ledakan. 

Baca Juga: Akibat Petasan, Gudang Amunisi Brimob Polda Sumsel Terbakar

Ya Allah, apa yang terjadi di Blitar sangat menakutkan, saya tidak bisa membayangkan korban dari tetangga yang tidak tahu ledakan tersebut, apalagi keluarga yang mereka tinggalkan. Rumah rusak parah bahkan hancur," kata salah satu pengguna Twitter di @convomf.

Hal yang lebih mengejutkan lagi, saat ledakan itu terjadi, terdapat Al-Qur'an yang masih utuh dan tertancap di pohon.

Oleh karena itu, banyak warga sekitar yang tidak menyukai petasan, apalagi penjual kembang api ada di mana-mana.

Dampaknya menyebabkan ledakan besar dan membahayakan warga sekitar.

Warga setempat juga diimbau untuk mengurangi penggunaan petasan untuk mencegah ledakan yang memakan korban jiwa. 

Sampai saat ini, proses evakuasi masih terus berjalan. Semoga ke depannya kita bisa lebih berhati-hati lagi dan waspada pada apa yang terjadi sekitar kita.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Twitter @RK_Lamongan TikTok @pamatmaysof TikTok @elthastory


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x