Kapan Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka? Ini Bocoran Jadwal Pembukaannya

- 2 November 2021, 13:48 WIB
Kapan Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka? Ini Bocoran Jadwal Pembukaannya/IG prakerja
Kapan Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka? Ini Bocoran Jadwal Pembukaannya/IG prakerja /

ZONABANTEN.com - Kapan kartu prakerja gelombang 23 dibuka?

Hal tersebut banyak menjadi pertanyaan masyarakat, terutama bagi mereka yang gagal mendaftar di gelombang 22.

Pemerintah membocorkan bahwa kemungkinan kartu prakerja gelombang 23 akan dibuka pada tahun 2022.

Dikarenakan kuota prakrerja untuk tahun 2021 telah habis, dan akan kembali di adakan pada tahun 2022 mendatang.

Baca Juga: Benarkah Kartu Prakerja Gelombang 23 Tak Akan Dibuka Tahun Ini? Berikut Jawaban dari Pemerintah

Sehingga bagi Anda yang gagal pada gelombang 22, harus bersabar dan menunggu tahun depan untuk mencoba lagi mendaftar kartu prakerja gelombang 23.

Selain itu dalam konferensi pers Nota Keuangan dan RAPBN 2022, Sri Mulyani mengatakan bahwa program kartu prakerja telah dianggarkan sebanyak Rp11 Triliun untuk tahun 2022.

Wakil Presiden Ma'ruf Amin juga menyatakan bahwa Pemerintah akan tetap melanjutkan program kartu prakerja hingga di tahun 2022.

Jadi bagi Anda yang belum beruntung di tahun ini, bisa mempersiapkan diri di tahun berikutnya.

Baca Juga: Segera Cek Kartu Prakerja! Penerima Kartu Prakerja Gelombang 22 Sudah Diumumkan

Nah, berikut adalah 4 dokumen penting yang harus Anda siapkan jika akan mendaftar kartu prakerja.

1. Nomor KTP atau NIK.

Pastikan bahwa NIK atau nomor KTP Anda tidak terdaftar sebagai penerima bantuan lainnya dari Pemerintah.

Selain itu pastikan juga bahwa Anda tidak  lagi terdaftar sebagai mahasiswa atau pelajar di kemdikbud.

2. Nomor Kartu Keluarga (KK).

Pastikan bahwa maksimal dalam 1 kartu keluarga hanya boleh 2 orang saja yang menjadi penerima kartu prakerja.

Baca Juga: Garuda Indonesia Terjerat Hutang Hingga Rp70 Triliun, Darwis Tere Liye Berikan Komentar Menohok

3. Nomor telepon yang masih aktif.

Nomer telepon ini akan berguna saat pengumuman seleksi kelolosan, karena biasanya pihak prakerja akan menghubungi Anda melalui SMS.

4. Alamat email yang masih aktif.

Alamat email juga sangat penting untuk mengirimkan sertifikat pelatihan dan beberapa dokumen lainnya.

Itulah beberapa informasi terkait kartu prakerja gelombang 23 yang bisa Anda ketahui, semoga membantu.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah