Ironis, Punya Harta Rp47 Miliar, Mensos Juliari Batubara Masih Ambil Duit Bantuan untuk Warga Miskin

- 6 Desember 2020, 20:36 WIB
Menteri Sosial Juliari Batubara.*
Menteri Sosial Juliari Batubara.* /Twitter.com/@KemensosRI

ZONABANTEN.com - Menteri Sosial (Mensos) Juliari Peter Batubara ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi terkait dana bantuan Covid-19.

Juliari Batubara diketahui memiliki total kekayaan mencapai Rp47.188.658.147 (Rp47 miliar lebih).

Namun dengan jumlah kekayaan yang menembus angka Rp47 miliar Juliari Batubara masih saja mencatut sebagian dana yang diperuntukan untuk bantuan bagi warga miskin.

Baca Juga: 11 Manfaat Kesehatan dari Jamur serta Tips Membeli Jamur, Memasak Jamur, hingga Cara Menyimpan Jamur

Ironisnya, korupsi yang dilakukan Juliari dilakukan di tengah situasi Pandemi Covid-19, dimana sebagian warga merasakan beratnya himpitan ekonomi.

Berdasarkan pengumuman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Juliari terakhir melaporkan kekayaannya pada 30 April 2020 atas kekayaan yang diperolehnya selama tahun 2019 sebagai Menteri Sosial.

Juliari memiliki kekayaan dari tanah dan bangunan senilai Rp48.118.042.150.

Baca Juga: Inilah Teman Terbaik untuk Setiap Tanda Zodiak, Yuk Temukan Kecocokan Berdasarkan Zodiakmu!

Adapun sebarannya sembilan tanah dan bangunan berlokasi di Jakarta Selatan, Badung, Bogor, dan Simalungun serta dua bidang tanah di Simalungun.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x