Dalil dan Ciri-ciri Istidraj, Azab Terbesar dari Allah Berwujud Kenikmatan

4 September 2021, 19:14 WIB
Dalil dan Ciri-ciri Istidraj, Azab Terbesar dari Allah Berwujud Kenikmatan. //PIXABAY / mohamed_hassan | Pixabay

ZONABANTEN.com - Istilah istidraj jika diambil dari segi bahasa berasal dari kata 'daraja' yang berarti naik dari satu tingkatan ke tingkatan berikutnya.

Namun istilah istidraj lebih dikenal dengan azab untuk seseorang yang berwujud kenikmatan.

Maka dari itu, istidraj bisa dikatakan sebagai azab terbesar yang diberikan Allah SWT.

Baca Juga: Usai Undurkan Diri, PMJepang Yoshihide Suga Dukung Menteri Vaksin Kono untuk Gantikan Dirinya

Istidraj bisa disebut sebagai jebakan bagi umat muslim yang bertujuan untuk menguji keimanan pribadi tersebut.

Biasanya istidraj diberikan kepada orang-orang yang dimurkai Allah SWT, dan nantinya akan mendapat balasan yang pedih di hari kiamat.

Ciri-ciri Istidraj

1. Diberikan kenikmatan walaupun tidak pernah beribadah

Baca Juga: Filipina akan Mencabut Larangan Perjalanan COVID-19 di 10 Negara Termasuk Indonesia

Ciri-ciri istidraj yang paling mudah dilihat adalah pemberian kenikmatan tanpa disertai ibadah.

Orang yang telah diberi istidraj biasanya adalah orang yang lalai dan enggan untuk beribadah.

Allah SWT lantas memberikan kenikmatan dan ketenangan secara cuma-cuma.

Jika hamba tersebut tetap tidak tersadar, biasanya rasa sombong akan menguasai hatinya.

Baca Juga: Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga mengundurkan diri Setelah Satu Tahun Menjabat

Hingga pada akhirnya, hatinya akan keras dan mati karena sudah merasa bisa tanpa bantuan Allah SWT.

Contoh dari ciri-ciri ini adalah ketika seorang hamba tidak pernah sholat, namun karirnya selalu bagus dan diberikan kekayaan dunia.

2. Jarang sakit

Sakit merupakan salah satu nikmat yang diberikan Allah SWT.

Dengan adanya sakit, Allah SWT menghapuskan dosa-dosa dari hamba tersebut.

Hamba tersebut juga akan selalu mengingat Allah SWT dan meminta kesembuhan.

Baca Juga: Sudah Tahu Indonesia Akan Punya Kapal Perang Baru? Kenali Mogami Buatan Jepang Ini

Sehingga hubungannya dengan Allah bisa semakin dekat.

Nah, maka dari itu jarang terkena sakit juga menjadi salah satu ciri dari istidraj.

Hal ini karena Allah SWT tidak mau memberikannya nikmat sakit, dan enggan untuk menghapuskan dosanya melalui penyakit.

Ketika hamba tersebut jarang sakit dan selalu diberi kemudahan, tentu ia akan menjadi lalai.

Dan pada akhirnya hubungan hamba itu dengan Allah SWT akan semakin jauh.

Baca Juga: Semakin Kuat Kelautan Indonesia, Inilah Daftar Senjata yang Ada di Dalam Kapal Baru Mogami!

Dalil Istidraj

Allah SWT telah menurunkan beberapa ayat di dalam Al-Qur'an yang menjelaskan tentang istidraj.

Salah satunya adalah Surat Al-Anam ayat 44 :

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

فَلَمَّا نَسُوْا مَا ذُكِّرُوْا بِهٖ فَتَحْنَا عَلَيْهِمْ اَبْوَا بَ كُلِّ شَيْءٍ ۗ حَتّٰۤى اِذَا فَرِحُوْا بِمَاۤ اُوْتُوْۤا اَخَذْنٰهُمْ بَغْتَةً فَاِ ذَا هُمْ مُّبْلِسُوْنَ

fa lammaa nasuu maa zukkiruu bihii fatahnaa 'alaihim abwaaba kulli syaii, hattaaa izaa farihuu bimaaa uutuuu akhoznaahum baghtatang fa izaa hum mublisuun

"Maka ketika mereka melupakan peringatan yang telah diberikan kepada mereka, Kami pun membukakan semua pintu (kesenangan) untuk mereka. Sehingga ketika mereka bergembira dengan apa yang telah diberikan kepada mereka, Kami siksa mereka secara tiba-tiba, maka ketika itu mereka terdiam putus asa."

Baca Juga: Bela Negara Versi Agnez Mo: Sekarang Ini Zamannya Bela Negara dengan Karya

(QS. Al-An'am 6: 44)

Ayat lainnya tentang istidraj adalah Surat Ali Imran ayat 178 :

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

وَلَا يَحْسَبَنَّ الَّذِيْنَ كَفَرُوْۤا اَنَّمَا نُمْلِيْ لَهُمْ خَيْرٌ لِّاَنْفُسِهِمْ ۗ اِنَّمَا نُمْلِيْ لَهُمْ لِيَزْدَا دُوْۤا اِثْمًا ۚ وَلَهُمْ عَذَا بٌ مُّهِيْنٌ

wa laa yahsabannallaziina kafaruuu annamaa numlii lahum khoirul li-angfusihim, innamaa numlii lahum liyazdaaduuu ismaa, wa lahum 'azaabum muhiin

"Dan jangan sekali-kali orang-orang kafir itu mengira bahwa tenggang waktu yang Kami berikan kepada mereka lebih baik baginya. Sesungguhnya tenggang waktu yang Kami berikan kepada mereka hanyalah agar dosa mereka semakin bertambah; dan mereka akan mendapat azab yang menghinakan."

Baca Juga: Belum Digunakan, Kode Redeem FF Free Fire Garena 4 September 2021, Klaim New Year Weapon Loot Crate

(QS. Ali 'Imran 3: 178)

Tidak hanya ayat Al-Qur'an, bahaya istidraj juga diterangkan dalam sebuah hadist yang berbunyi :

Rasullulah shallallahu alaihi wa sallam bersabda :

"Bila kamu melihat Allah memberi hamba dari (perkara) dunia yang diinginkannya, padahal dia terus berada dalam kemaksiatan kepada-Nya, maka (ketahuilah) bahwa hal itu adalah istidraj (jebakan berupa nikmat yang disegerakan) dari Allah."

(HR. Ahmad 4:145).

Baca Juga: KUMPULAN HARI INI: Vaksin Moderna Mengandung Stainless Steel hingga Saipul Jamil yang Bangun Langsung Hap

Dari penjelasan di atas, sebagai seorang muslim kita diwajibkan untuk selalu beribadah dan mengingat Allah SWT.

Jangan lalai untuk beribadah, karena ditakutkan Allah juga akan melalaikan kita.***

Editor: Bunga Angeli

Tags

Terkini

Terpopuler