Mengenang Tragedi 911 , Pembajakan Pesawat Untuk Menghancurkan WTC New York

- 10 September 2020, 22:28 WIB
Kejadian 11 September 2001 sempat terekam kamera  seorang warga
Kejadian 11 September 2001 sempat terekam kamera seorang warga //YouTube CNN

ZONABANTEN.com - 19 tahun yang lalu, di tanggal 11 September pagi, telah terjadi peristiwa yang sangat mengejutkan pada waktu itu di Amerika Serikat, dimana pesawat komersil berpenumpang sengaja menabrakkan diri ke sebuah gedung pencakar langit World Trade Center.

Kala itu banyak orang yang tidak percaya dengan yang dilihatnya, kejadian yang sempat terekam kamera itu menghenyakkan banyak orang, bahwa peristiwa seperti itu ternyata dapat terjadi.

Pada 11 September 2001, tepatnya pukul 08.46, sebuah pesawat terbang American Airline Flight 11 menabrak Gedung World Trade Center di Menara Utara.  

Dunia terkejut, pemandangan yang mengerikan serta suasana kota berubah mencekam terjadi akibat  tabrakan yang disengaja karena dalam penguasaan lima orang pembajak.

Baca Juga: Waduh, Tank TNI Kecelakaan Lalin Tabrak Motor dan Gerobak Tahu Goreng di Bandung

Namun belum selesai keheranan publik atas kejadian tersebut, tidak lama berselang, pada pukul 9.03 pagi, 5 pembajak lain di pesawat United Airlines Penerbangan 175, mengarahkan pesawat menuju Menara Selatan (2 WTC) dan menyebabkan ledakan hebat pula.

Dua menara dengan ketinggian masing-masing 417 meter dan 415 meter (merupakan gedung tertinggi di dunia antara tahun 1972 dan 1973) seketika hancur dan runtuh, membuat langit New York penuh dengan debu dan jalanan dipenuhi puing-puing.

Kejadian itu menggemparkan seluruh dunia dan jadi headline news, karena termasuk pembajakan teroris di perkotaan Amerika dengan dampak kerugian yang luar biasa besar.

Serangan 9/11 adalah salah satu yang terburuk dalam sejarah, yang menewaskan 3.000 orang Amerika dan lainnya dari berbagai negara. Lebih dari 6.000 orang terluka.

Artikel ini dapat juga anda baca di Kabar Lumajang (PRMN) dengan judul 10 Fakta Serangan 11 September di New York 19 Tahun yang Lalu, Ternyata Ada 4 Pesawat yang Dibajak

Baca Juga: Akui Miliki RSUD Tipe C, Benyamin Davnie: Kita Tingkatkan jika Diberi Amanah

Serangan 9/11 mengubah pendekatan dan strategi global untuk menanggulangi terorisme dan pelakunya.

Kejadian memilukan itu menyimpan fakta sejarah yang perlu Anda ketahui.

Berikut 10 fakta kejadian 11 September 2001 di Amerika Serikat:

1. Sembilan belas teroris al-Qaeda membajak empat pesawat penumpang AS antara pukul 8 dan 9 pagi

2. Dua dari pesawat itu menabrak Menara Kembar kompleks World Trade Center di Manhattan

3. Pesawat ketiga menabrak Pentagon, gedung yang menampung markas besar Departemen Pertahanan AS, di Virginia

4. Pesawat keempat jatuh di sebuah lapangan di Pennsylvania setelah penumpang mencoba melawan

Baca Juga: Polres Metro Tangerang Sebar 10 Ribu Masker Bareng Boneka Covid dan Barongsai

5. Dalam dua jam, dua menara berlantai 110 di World Trade Center runtuh. Puing-puing Menara Kembar menyebabkan runtuhnya bangunan lain di kompleks tersebut

6. Pembersihan situs World Trade Center selesai pada Mei 2002 dan gedung Pentagon diperbaiki dalam waktu satu tahun

7. Investigasi atas serangan 9/11, dengan nama kode "PENTTBOM" adalah investigasi FBI terbesar yang pernah ada

8. Lebih dari setengah agen di FBI bekerja untuk mengidentifikasi penyerang dan pendukung mereka

9. Ini mencakup lebih dari setengah juta petunjuk investigasi, termasuk beberapa ratus ribu tip dari publik

Baca Juga: Cek Disini, Ini Penyebab BLT Rp 1,2 Juta yang Sudah Cair Dikembalikan

10. Lokasi kecelakaan juga merupakan TKP terbesar dalam sejarah FBI

Beberapa tugu peringatan telah dibangun untuk mengenang para korban serangan 11 September.

Antara lain National September 11 Memorial and Museum di New York City, Flight 93 National Memorial in a field di Stonycreek Township di Pennsylvania, dan Pentagon Memorial in Arlington County di Virginia.

*** (Chaedar Rizal)

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Kabar Lumajang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x