Update Covid-19 Global: Inilah yang Australia Akan Lakukan Setelah Melewati Gelombang Omicron

- 30 Januari 2022, 16:49 WIB
Ilustrasi bendera Australia. Update Covid-19 Global: Inilah yang Australia Akan Lakukan Setelah Melewati Gelombang Omicron
Ilustrasi bendera Australia. Update Covid-19 Global: Inilah yang Australia Akan Lakukan Setelah Melewati Gelombang Omicron /Pixabay/RebeccaLintzPhotography/

ZONABANTEN.com – Sesuai yang diperkirakan, pandemi Covid-19 masih berlangsung hingga kini.

Kemunculan beberapa varian dari virus Corona, diantaranya Delta hingga Omicron, membuat banyak negara kewalahan.

Meskipun kini dipercaya bahwa varian menjengkelkan tersebut, terutama Omicron, sudah mulai bisa ditangani.

Di Australia, akhir tahun 2021 kemarin seharusnya menjadi awal mula dari periode peningkatan pemberian vaksin Covid-19 setelah ditemukannya Omicron yang sudah bertransmisi di negara ‘Down under’ atau bagian bawah bumi itu.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: Australia Laporkan Angka Tinggi Kasus Positif Berujung Kematian

Awal Januari 2022 saja, kasus positif Covid melampaui angka 100,000 di seluruh penjuru negeri kanguru dan koala.

Meski berjalan lamban, angka vaksinasi di Australia tersebut mulai meningkat, sistem ‘Lockdown’ mulai dilupakan, dan penutupan batas negara atau akses masuk kini sudah dibuka setelah 2 tahun lamanya.

Sekarang, hampir di seluruh negeri, kecuali Australia bagian barat alias negara bagian ‘West Australia’, yang masih ditutup sampai saat ini, disebut sudah melewati masa puncak penyebaran virus Covid-19.

Jumat 28 Januari 2022 kemarin, angka kasus positif di seluruh Australia berada di bawah 40,000 kasus. Turun dari yang sebelumnya berada pada kisaran 120,000 kasus.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: ABC News Australia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah