Kasus Positif Covid-19 Terus Menurun, India Catat 98 Persen Tingkat Kesembuhan Nasional

11 Oktober 2021, 15:09 WIB
Kasus Positif Covid-19 Terus Menurun, India Catat 98% Tingkat Kesembuhan Nasional. /Pixabay

ZONABANTEN.com – Kasus aktif Covid-19 di India telah turun menjadi 227.347 kasus. Angka itu menjadi yang terendah dalam 209 hari.

India mencatat 18.132 kasus baru Covid-19 dan merupakan yang terendah dalam 215 hari terakhir.

Penambahan itu membuat total kasus positif di India saat ini mencapai 33.971.607 kasus.

Baca Juga: Atasi Permasalahan Jantung dengan Ramuan Ala Dokter Zaidul Akbar

Sementara tingkat kesembuhan di India meningkat menjadi 98% menurut data Kementerian Kesehatan Union yang diperbaharui pada Senin, 11 Oktober 2021.

Korban meninggal dunia naik menjadi 450.782 dengan penambahan 193 kasus baru.

Kasus aktif telah turun hingga 227.347 kasus.

Peningkatan kasus positif Covid-19 harian telah berada di bawah angka 30.000 selama 17 hari berturut-turut.

Baca Juga: Wow! Ini 4 Pemain MU yang Jadi Incaran Newcastle United, Lingard Salah Satunya

Kurang dari 50.000 kasus baru setiap hari telah dilaporkan selama 106 hari beruntun.

Perhitungan Covid-19 India telah melewati angka 20 lakh (2.000.000) pada 7 Agustus 2020 lalu, 30 lakh pada 23 Agustus, 40 lakh pada 5 September, dan 50 lakh pada 16 September.

India telah melewati angka 60 lakh pada 28 September, 70 lakh pada 11 Oktober, 80 lakh pada 29 Oktober, dan 90 lakh pada 20 November.

Baca Juga: Primbon Jawa Ungkap 5 Weton Ini Paling Cepat Kaya, Apakah Kamu Termasuk!

Saat ini, India telah melewati sejarah suram mereka terkait penambahan kasus Covid-19 yang pernah menempati posisi tertinggi di dunia.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Moneycontrol.com

Tags

Terkini

Terpopuler