5 Tempat Merayakan Imlek di Jakarta dan Sekitarnya, Ada Wihara hingga Pasar Tradisional

- 30 Januari 2024, 17:58 WIB
Berikut lima tempat merayakan imlek di Jakarta dan sekitarnya yang sangat menarik untuk dieksplorasi
Berikut lima tempat merayakan imlek di Jakarta dan sekitarnya yang sangat menarik untuk dieksplorasi /Pixabay

Tempat ibadah orang Tionghoa di Petak Sembilan Glodok
Tempat ibadah orang Tionghoa di Petak Sembilan Glodok
Petak Sembilan Glodok adalah pasar tradisional yang berada di Jl. Kemenangan Raya, Glodok, Jakarta Barat. Jika berkunjung ke sini saat imlek, Anda akan melihat kelenteng, wihara, dan pernak-pernik khas Tiongkok yang sangat meriah. Anda juga bisa berbelanja aneka kue, permen, dan camilan khas imlek.

Jika lelah mengeksplorasi Petak Sembilan, Anda bisa beristirahat sejenak di beberapa kedai yang legendaris, yaitu Kopi Tak Tie, Bakmi Amoy, Rujak Shanghai Encim, Cingcongfan Pak Karim, dan masih banyak lagi! Petak Sembilan adalah destinasi yang sangat recommended untuk Anda kunjungi saat imlek.

Baca Juga: 6 Makanan yang Wajib Ada saat Imlek, Tampilannya Menarik dan Sarat Makna

4. Gedung Candra Naya

Gedung Candra Naya
Gedung Candra Naya
Gedung Candra Naya adalah tempat bersejarah yang berada di Jl. Gadjah Mada No. 188, Taman Sari, Jakarta Barat. Di sini Anda bisa berkeliling dan melihat sebuah rumah bergaya arsitektur khas Tiongkok yang dulunya ditempati seorang mayor asal Tiongkok bernama Khouw Kum An.

Gedung Candra Naya berdiri di tengah bangunan-bangunan modern sehingga nuansanya lebih menarik dan eksotis. Gedung ini adalah cagar budaya yang dilindungi Pemerintah Indonesia, lho! Aturannya tertuang dalam UU No. 4 Tahun 1982, Kepres No. 44 Tahun 1974, dan Kepmendikbud No. 0128/M/1998.

5. Pasar Lama Tangerang

Tempat ibadah orang Tionghoa di Pasar Lama Tangerang
Tempat ibadah orang Tionghoa di Pasar Lama Tangerang
Di Pasar Lama Tangerang, Anda tak hanya bisa menemukan tempat-tempat ibadah penganut agama Buddha dan Konghucu, tapi juga kawasan kuliner yang menawarkan beragam makanan. Di sini Anda bisa membeli kue keranjang, roti srikaya, aneka makanan berat, aneka minuman ringan, bahkan makanan-makanan ekstrem. Pasar tradisional ini berada di Jl. Kisamaun, Sukasari, Tangerang.

Itulah lima tempat untuk merayakan imlek di Jakarta dan sekitarnya yang paling kami rekomendasikan untuk Anda. Semuanya sangat menarik untuk dieksplorasi!***

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah