Selain Donor Darah, Warga Palembang Bisa Screening Kanker Serviks dan Deteksi Dini Kanker Payudara Disini

- 10 Juni 2022, 09:41 WIB
Ilustrasi donor darah sedunia 2022.
Ilustrasi donor darah sedunia 2022. /Pixabay/ mohamed_hassan.

ZONABANTEN.com – Dalam rangka memperingati hari hipertensi sedunia dan bulan gerakan deteksi dini penyakit tidak menular, Paguyuban Sinar Mas menggelar cek kesehatan gratis dan donor darah  bersama.

Paguyuban Sinar Mas tidak sendiri, mereka juga menggandeng  Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumatera Selatan,  Tzu Chi Sinar Mas, Dinas Kesehatan  dan PMI Kota Palembang.

Kegiatan ini sendiri bertempat di Galeri Smartfren, Jakabaring, Kamis 9 Juni  2022.

Menurut  Ketua Paguyuban Sinar Mas Sumatera Selatan, Iwan Setiawan mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka untuk memperingati hari donor darah sedunia, memperingati hari hipertensi sedunia dan bulan gerakan deteksi dini penyakit tidak menular.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca 10 Juni 2022 Di Kota-kota Besar Pulau Jawa, Sepanjang Hari 

“Kegiatan sosial seperti ini rutin kami laksanakan. Kami berharap masyarakat jakabaring dan sekitarnya bisa mendapatkan manfaat dengan adanya cek kesehatan gratis dan donor darah ini,” ujar Iwan

Dalam kegiatan ini, lanjut iwan, masyarakat bisa melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis.

Mulai dari mengukur tinggi badan, berat badan, tensi darah, lingkar perut, gula darah, kolesterol dan pemeriksaan tingkat stress.

Selain itu, untuk kaum Hawa, juga bisa melakukan Test Iva untuk screening kanker serviks dan SADANIS untuk deteksi dini kanker payudara.

Baca Juga: Wow! 10 Negara Ini Paling Sering Makan Mie Instant, Jumlahnya hingga Miliaran Bungkus per Tahun 

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: PR Smartfren


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x