Resep Seafood Saus Padang ala Devina Hermawan, Pecinta Makanan Laut Harus Coba!

- 21 Februari 2022, 22:29 WIB
Resep seafood saus padang ala Devina Hermawan/Ilustrasi dari @hermawan_devina/Twitter (https://mobile.twitter.com/
Resep seafood saus padang ala Devina Hermawan/Ilustrasi dari @hermawan_devina/Twitter (https://mobile.twitter.com/ /

ZONABANTEN.com - Kamu termasuk pecinta segala makanan tentang seafood?

Saat ini seafood bisa dicampur dengan berbagai jenis makanan, misalnya spaghetti, camilan, dan makanan lainnya.

Sudah banyak juga restoran yang menyajikan menu seafood, dari makanan Indonesia maupun mancanegara.

Dari resep ini, kamu bisa membuat  seafood saus padang di rumah, loh!

Yuk, intip resep seafood saus padang ala Devina Hermawan:

Baca Juga: Mengenal Sosok Baden Powell Sang Bapak Pandu Dunia yang Lahir pada 22 Februari 1857

Bahan:

- 350 gr udang, belah

- 250 gr cumi, potong

- 1 kg kepiting

- 2 buah jagung, potong, rebus

Bahan Marinasi Cumi:

- 1 sdt baking soda

- 1 sdm cuka

- 1 sdt garam

Bahan Bumbu Halus:

- 10 siung bawang putih

- 10 siung bawang merah

- 8 buah cabai rawit merah

- Minyak secukupnya

Baca Juga: Yoon Chan Young ‘All of Us Are Dead’ dan Won Ji An ‘D.P.’ Beradu Akting di Drama Terbaru ‘Boys Flight’

Bahan Lainnya:

- 3 batang daun bawang, potong

- 3 jempol jahe

- 6 sdm saus tiram

- 6 sdm saus tomat

- 6 sdm saus sambal

- 2 sdm kecap ikan

- 1 sdm seasoning sauce

- 800 ml air

- 3 lembar daun salam

- 4 lembar daun jeruk

- 1 buah bawang bombai, iris

- 1 ½ sdm margarin

- 1 sdm gula pasir

- ½ sdm kaldu bubuk

- 2 sdm maizena

Baca Juga: Kolaborasi TNI dan Kemendag Untuk Meningkatkan Persediaan Minyak Goreng di Indonesia Timur

Pelengkap:

Nasi

Cara Membuat:

1. Potong cumi, lalu marinasi dengan baking soda, cuka, dan garam. Diamkan selama 10 menit lalu bilas.

2. Belah punggung udang, lalu potong bagian tajam pada udang, bilas.

3. Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai rawit, dan minyak dengan blender kemudian tumis hingga wangi.

4. Masukkan jahe yang telah di geprek, daun salam, dan daun jeruk, tumis hingga wangi dan matang.

5. Masukkan kecap ikan, seasoning sauce, saus tiram, saus tomat, saus sambal, daun bawang bagian putih, dan bawang bombai, aduk rata.

6. Tambahkan air dan larutan maizena, aduk rata lalu masukkan gula, kaldu bubuk dan margarin.

7. Masukkan kepiting lalu masak dengan keadaan tertutup.

Baca Juga: Ada Hari Tanpa Bayangan Matahari di Indonesia, Kapan? Berikut Jadwal dan Lokasi untuk Melihatnya

8. Panaskan minyak, goreng cumi dan udang selama 30-60 detik, tiriskan.

9. Masukkan jagung, sisa daun bawang, cumi, dan udang yang telah digoreng, masak hingga mendidih kemudian matikan api.

10. Seafood saus padang siap disajikan dengan nasi sebagai pelengkap.

Demikian resep seafood saus padang ala Devina Hermawan. Resep ini bisa disajikan untuk 6 sampai 7 porsi.

Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa cek di kanal YouTube Devina Hermawan: https://youtu.be/jYAo-UmbLGk

Selamat mencoba!***

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: Devina Hermawan’s Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah