Fakta Unik Tentang Pizza, Nomor 1 Banyak yang Belum Tahu!

- 6 Januari 2022, 17:42 WIB
Fakta Unik Tentang Pizza, Nomor 1 Banyak yang Belum Tahu!
Fakta Unik Tentang Pizza, Nomor 1 Banyak yang Belum Tahu! /Pixabay

ZONABANTEN.com - Siapa yang tidak suka Pizza? Makanan yang satu ini merupakan salah satu makanan favorit yang bisa ditemukan di seluruh penjuru dunia.

Ada banyak jenis pizza yang bisa kita temukan, mulai dari thin crust, pan crust, hingga deep dish.

Pizza juga hadir dengan berbagai topping, mulai dari yang klasik seperti margherita, hingga tuna.

Nah, ternyata ada beberapa fakta unik tentang Pizza yang belum banyak diketahui orang. Mari simak informasinya berikut ini!

Baca Juga: 5 Manfaat Kesehatan dari Hummus, Intip Selengkapnya!

1. Pizza Pertama Bukan dari Italia

Meskipun Pizza terkenal sebagai salah satu kuliner khas Italia, tetapi ternyata Pizza pertama bukan berasal dari negara tersebut.

Asal mula Pizza berawal dari masa Yunani dan Mesir kuno, dimana orang-orang memasak roti pipih yang diberi topping buah zaitun dan rempah lain.

Pizza yang kita kenal sekarang dikembangkan di Napoli, Italia. Orang-orang di Napoli membuat roti pipih yang diberi topping tomat pada abad ke-18.

Baca Juga: 5 Jenis Kucing yang Biasa Dijadikan Hewan Peliharaan, Cantik dan Imut-Imut

2. Pizza Termahal di Dunia

Sebagai negara yang mengembangkan Pizza, Italia juga memiliki Pizza termahal di dunia yang dibanderol harga 12.000 dollar Amerika.

Pizza ini memang bukan sembarang Pizza, karena adonannya dibuat khusus oleh seorang koki yang datang ke rumah konsumennya.

Koki akan datang ke rumah konsumen dan membuat pizza-nya langsung di sana. Bahan-bahan yang digunakan pun merupakan bahan pilihan terbaik.

Beberapa bahan yang digunakan untuk membuat Pizza tersebut di antaranya tiga jenis caviar, lobster, oregano dari pegunungan Cilento, keju mozzarella, dan garam laut merah muda Australia yang berasal dari sungai Murray.

Baca Juga: 5 Sikap Sederhana Ini Menandakan Seseorang yang Cerdas Dalam Mengontrol Emosi

3. Pizza Terbesar di Dunia

Lagi-lagi dari Italia, bukan hanya ada Pizza termahal, tetapi juga pizza terbesar di dunia.

Pizza terbesar di dunia ini dibuat oleh Dovilion Nardi, Matteo Giannotte Andrea Mannocchi, Matteo Nardi, dan Marco Nardi di Roma, Italia, pada tahun 2012 lalu.

Tidak tanggung-tanggung, Pizza yang satu ini memiliki lebar sekitar 1.261,6 meter persegi.

4. Asal Mula Pizza Margherita

Saat ini memang ada banyak jenis Pizza dengan berbagai topping. Tetapi salah satu yang paling klasik adalah Pizza Margherita.

Pizza yang satu ini ternyata mendapatkan namanya dari Ratu Margherita dari Savoy pada tahun 1889.

Baca Juga: Tega! Wanita Ini Syok Begitu Tahu Sang Pacar Sedang Bercinta dengan Saudara Tirinya

Ketika itu, sang Ratu meminta kepada kokinya untuk membuatkannya pizza dengan topping keju mozzarella, tomat, dan basil (sejenis kemangi).

5. Museum Pizza

Begitu populernya Pizza hingga kita bisa menemukan museum Pizza di Amerika Serikat.

Di Philadelphia, ada sebuah museum pizza yang diberi nama "Pizza Brain". Museum ini merupakan rumah dari koleksi benda berbau pizza terbanyak di dunia.

Museum yang satu ini memamerkan berbagai jenis pizza dari berbagai belahan dunia.

Baca Juga: Miliki Penampilan Menarik, Para Kreator TikTok Ini Ungkap Keuntungan yang Didapatkan

Bahkan, Guinness World Book of Records menobatkan museum ini sebagai museum yang memiliki koleksi benda tentang pizza terbanyak di dunia pada tahun 2011.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: honestfoodtalks.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah