7 Fakta Lee Jung Jae Pemeran Squid Game, Aktor Berprestasi yang Juga Seorang CEO

- 12 Oktober 2021, 14:12 WIB
Lee Jung Jae, pemeran serial populer 'Squid Game'
Lee Jung Jae, pemeran serial populer 'Squid Game' /Instagram.com/@from_jjlee

ZONABANTEN.com - Lee Jung Jae (48) adalah salah satu aktor kawakan asal Korea Selatan yang baru-baru ini tampil di serial original Netflix berjudul, “Squid Game”.

Tak bisa dipungkiri, karir Lee Jung Jae sejak tahun debutnya (1993) semakin bersinar sampai sekarang. Berikut adalah 7 fakta tentang pemeran karakter Seong Gi Hun di Squid Game:

1. Menyabet Sederet Penghargaan Bergengsi

Lee Jung Jae (48) yang debut melalui serial televisi “Dinosaur Teacher”, tidak membutuhkan waktu lama untuk diakui kemampuannya di industri hiburan negeri gingseng.

Dua tahun setelah debutnya, Lee Jung Jae (48) berhasil memenangkan beberapa penghargaan bergengsi seperti 31st Baeksang Arts Awards pada tahun 1995 untuk kategori best new actor di televisi dan film.

Hingga saat ini, ia sudah mengantongi 27 penghargaan berkat kepiawaiannya dalam berakting.

Baca Juga: Tak Disangka! Ternyata Karakter 'Squid Game' ini Terinspirasi dari Sosok Donald Trump

2. CEO Agensi yang Menaungi Jessica “Parasite”

Pada tahun 2016, aktor berkebangsaan Korea Selatan ini mendirikan agensinya sendiri yang dilabeli “Artist Company”.

Agensinya juga menaungi beberapa aktor dan aktris populer lainnya, seperti Ahn Sung Ki, Go A Ra, Yum Jung Ah, Jung Woo Sung, hingga Park So Dam yang memainkan karakter Jessica di film Parasite (2019).

3. Kekasihnya Seorang Konglomerat

Diketahui sejak 2015, aktor kawakan ini sedang menjalin asmara dengan Lim Se Ryung (anak pertama dari pimpinan Daesang Group, Lim Chang Wook).

Daesang Group merupakan perusahaan global asal Korea Selatan yang berfokus pada makanan, infrastruktur, dan fasilitas lingkungan.

Dengan kekayaan kekasihnya dan popularitas aktor berusia 48 tahun tersebut, tidak heran hubungan mereka selalu menarik banyak perhatian knetz.

4. Lawan Main Shin Min A

Pada tahun 2019, Ia beradu peran dengan Shin Min A di serial televisi “Chief of Staff”.

Drama tersebut bercerita tentang bagaimana cara para politikus di Korea Selatan dan asisten pribadi mereka dalam menghadapi konflik-konflik di meja hijau.

Baca Juga: 'Squid Game', Rincian Bagaimana Peristiwa Nyata Terjadi dalam Kehidupan di Korea

5. Debut Menjadi Sutradara

Setelah 28 tahun perjalanan karirnya menjadi seorang aktor, kini pemenang penghargaan Daesang untuk kategori film pada 5th Asia Artist Awards 2020 tersebut menjajal pengalaman baru untuk menyutradarai film yang berjudul “Hunt”.

Film tersebut juga dibintangi oleh ia sendiri yang beradu akting dengan sahabatnya, Jung Woo Sung.

6. Mengawali Karir Sebagai Seorang Model

Sebelum menekuni dunia seni peran, kekasih Lim Se Ryung ini sudah lebih dahulu mengawali karirnya di industri modeling.

7. Menempuh Pendidikan Master di Dongguk University

Di tahun 2008, pemilik nomor “456” di Squid Game ini sudah menyandang gelar master dari Departemen Theater and Film, Dongguk University.

Almamaternya sudah diketahui publik menghasilkan banyak aktor dan aktris papan atas seperti Jun Ji Hyun, Yoona “SNSD”, Park Min Young, Shin Min A, Han Hyo Joo, dan Lee Seung Gi.

Itulah ketujuh fakta dari aktor yang namanya berada pada peringkat ke-24 di majalah “Forbes” untuk kategori Korea Power Celebrity (2016).***

Editor: Rizki Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah