Terjadi Aksi Pelemparan Batu Di Tol Merak KM 47, Polisi Tangkap Terduga Pelaku

- 30 Agustus 2020, 09:36 WIB
Ilustrasi kaca kendaraan rusak
Ilustrasi kaca kendaraan rusak //PIXABAY @TH_G

Baca Juga: Akhirnya ! Justin Bieber dan Jaden Smith Reunian di Lagu Terbaru ‘Falling For You’

Kapolres mengatakan, pelaku diduga memungut batu disekitar jalan tol dan kemudian melakukan pelemparan batu ke tengah median jalan tol.

Kapolres Serang AKBP Mariyono dan jajaran saat menggelar ekspose pelaku kasus pelemparan batu terhadap kendaraan pengguna jalan Tol Tangerang-Merak, di Halaman Gedung Satreskrim Polres Serang, Sabtu 29 Agustus 2020.*
Kapolres Serang AKBP Mariyono dan jajaran saat menggelar ekspose pelaku kasus pelemparan batu terhadap kendaraan pengguna jalan Tol Tangerang-Merak, di Halaman Gedung Satreskrim Polres Serang, Sabtu 29 Agustus 2020.*

"Pelaku diduga mengambil batu dari pinggir jalan tol, lalu melemparkan batu tersebut dengan secara acak terhadap kendaraan yang melintas. Ada 7 kendaraan, di antaranya 4 kendaraan sedan dan minibus, serta 3 bus mengalami kerusakan di bagian kaca depan," ujar Kapolres didampingi Wakapolres Kompol Didid Imawan dan Kasatreskrim AKP Arief N Yusuf.

Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan personil satreskrim, kata Kapolres, pelaku mengaku bernama Andrian dan diduga orang dengan gangguan jiwa. Namun, untuk mengetahui kondisi kejiwaan pelaku, pihaknya akan bekerjasama dengan tim dokter RSUD dr Drajat Prawiranegara.

"Yang berwenang memberi keterangan soal kondisi kejiwaan pelaku adalah dokter psikolog yang menangani. Jadi, kami masih harus menunggu hasil observasi," ujar Kapolres.*** (Kabar Banten)

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x