Kreatif, Warga Kota Tangerang Ini Jual Kaus Estetik yang Dilukis dengan Pemutih Pakaian

- 24 Mei 2023, 16:50 WIB
Dedi Jauhari, warga Kota Tangerang ini menjual kaus estetik yang dilukis dengan cairan pemutih pakaian.
Dedi Jauhari, warga Kota Tangerang ini menjual kaus estetik yang dilukis dengan cairan pemutih pakaian. /Pemkot Tangerang

ZONABANTEN.com – Dedi Jauhari, warga Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, menjual kaus estetik yang dilukis dengan cairan pemutih pakaian.

Pria berusia 42 tahun itu membuat kaus hitam polos menjadi karya bernilai seni tinggi. Ide menggunakan cairan pemutih pakaian untuk melukis berawal dari kesalahan sang istri saat mencuci.

Saat itu, istrinya bukan memasukkan deterjen, tetapi pemutih pakaian. Alhasil, cairan itu merusak warna kaus hitam Dedi.

“Di situ saya langsung berpikir bahwa kaos hitam dengan pemutih ini bisa menjadi media lukis baru saya, media bisnis baru saya. Akhirnya, di saat pandemi itulah bisnis lukis saya bergeser ke kaos lukis dengan pemutih pakaian ini,” kata Dedi.

Sebenarnya, Dedi sudah berbisnis di dunia lukisan sejak 2016. Merek produknya adalah Scutterist yang terdiri dari paper cart, digital vektor, sketsa pensil, hingga siluet media kayu.

Baca Juga: Jualan di Bandara Soetta selama 3 Minggu, UMKM Kota Tangerang Raup Omzet Ratusan Juta

Namun, kaus lukis inilah yang paling diminati. Dedi menerima pesanan kaus lukis mulai dari Jabodetabek, Jawa Barat, hingga Bali.

Selain dijual, Dedi pun sering memajang kaus lukisnya di berbagai pameran. Ia ingin menunjukkan bahwa cairan pemutih pakaian juga bisa digunakan untuk menghasilkan karya seni.

“Selain dipesan untuk keperluan pribadi maupun kado, produk Scutterist juga sering saya ikut sertakan dalam berbagai pameran. Jadi, ya lebih memperkenalkan jika cairan pemutih pakaian juga bisa dijadikan sebuah media lukis dengan karya yang bernilai seni tinggi,” ujar Dedi.

Informasi ini juga bisa Anda baca di situs resmi Pemkot Tangerang dalam artikel berjudul Inspiratif, Dedi Jauhari Warga Pinang yang Berbisnis Kaos Lukis Estetik dari Cairan Pemutih.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: tangerangkota.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x