Duta Bahasa Banten Raih Juara 2 di Ajang Duta Bahasa Nasional, Wagub: Akan Diberi Atensi Khusus

- 28 Oktober 2021, 13:10 WIB
Duta Bahasa Banten Raih Juara 2 di Ajang Duta Bahasa Nasional, Wagub: Akan Diberi Atensi Khusus / bantenprov.go.id
Duta Bahasa Banten Raih Juara 2 di Ajang Duta Bahasa Nasional, Wagub: Akan Diberi Atensi Khusus / bantenprov.go.id /

ZONABANTEN.com  - Ajang pemilihan Duta Bahasa Nasional tahun 2021 digelar pada 14-19 Oktober lalu di Hotel Mercure Ancol, Jakarta.

Perwakilan duta bahasa Banten berhasil meraih juara dua di tingkat nasional. Sedangkan Juara pertama disandang oleh duta bahasa dari Jawa Barat, dan duta bahasa Kalimantan Tengah sebagai juara ketiga.

Pada selasa, 26 Oktober 2021, Abdillah El Habib dan Veronica, yang berhasil meraih juara dua tersebut mengunjungi Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy di Pendopo Gubernur Banten, KP3B Kota Serang.

Baca Juga: Pendapatan Daerah Dievaluasi Gubernur, Dana Bagi Hasil Kota Tangsel Dipangkas Provinsi Banten 125 Miliar

Dalam pertemuan itu, Wagub Andika mengatakan akan memberikan atensi khusus dengan bersinergi dengan duta bahasa dan kantor bahasa.

"Saya akan beri atensi khusus nanti ke OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait agar bersinergi dengan duta bahasa dan kantor bahasa dalam hal upaya pelestarian bahasa daerah di Provinsi Banten ini," ujar Andika.

Wuri Dian Trisnasari sebagai Pembina Duta Bahasa Banten menjelaskan bahwa Duta  Bahasa Banten selalu masuk tiga besar Nasional selama tiga tahun berturut-turut.

"Tiga tahun lalu kita juara 3, tahun sebelumnya kita juara 2, sama dengan tahun ini," ungkap Wuri.

Baca Juga: 94 OKP Tergabung di KNPI Tangsel, Pengurus Fokus Pengembangan Potensi Pemuda

Atas prestasi yang diraih oleh Duta Bahasa Banten tersebut Wagub Andika mengaku bangga.

"Tentu saya ikut berbangga mengingat pelestarian bahasa daerah ini juga concern pemerintah daerah sebagaimana kami di Provinsi Banten," imbuh Andika.

Andika juga menjelaskan bahwa Provinsi Banten berkomitmen untuk terus mendukung Duta Bahasa Banten dan juga Kantor Bahasa Banten dalam melakukan pelestarian bahasa daerah di Banten, yaitu bahasa Jawa Banten dan Sunda Banten.

Diketahui bahwa kunjungan Duta Bahasa Banten ke Pendopo Gubernur Banten dalam rangka silaturahmi dengan Wakil Gubernur dan sekaligus ucapan terima kasih atas dukungan Pemprov Banten.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Pemprov Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x