Tesla Tambahkan Track Mode Untuk Model S Plaid, Hadirkan Pengalaman Berkendara yang Lebih Mantap

- 14 Januari 2022, 08:52 WIB
Tesla Fans Schweiz via Unsplash
Tesla Fans Schweiz via Unsplash /

Track Mode ini juga akan menampilkan informasi terkait performa mobil yang bisa disesuaikan melalui layar digital yang terdapat pada bagian dasbor.

Pihak Tesla sendiri mengatakan bahwa tujuan mereka menambahkan Track Mode pada Tesla Model S Plaid ini adalah untuk membantu mobil tersebut mencapai rekor mobil listrik tercepat di Nurburgring.

Tesla juga mengklaim bahwa software dari Model S Plaid akan diperbarui sedemikian rupa agar dapat mencapai kecepatan maksimal 200 mph atau setara sekitar 321 km/jam.

Adapun saat ini, kecepatan maksimal yang bisa dicapai Tesla Model S Plaid ini dibatasi hanya sampai 162 mph atau 260 km/jam.

Baca Juga: Kode Redeem ML 14 Januari 2022! Segera Klaim dan Dapatkan Skin Christmas Carnival Karina

Untuk memaksimalkan performa dari Track Mode ini, Tesla juga menawarkan carbon-ceramic brake kit seharga 20.000 dolar Amerika untuk para konsumennya.

Brake kit ini rencananya akan dipasarkan pada pertengahan tahun 2022, dan hanya bisa dipasangkan pada mobil dengan roda 21 inci.

Sebagai informasi, Tesla Model S Plaid ini dipasarkan mulai dari 135,690 dolar Amerika, atau setara dengan sekitar Rp1,94 miliar.

Mobil listrik yang satu ini bisa melesat dari keadaan statis hingga kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 2,1 detik.***

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: www.caranddriver.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x