Piala Dunia U17: Prediksi Argentina vs Jerman, Dua Raksasa Saling Jegal Menuju Final

- 27 November 2023, 11:33 WIB
Piala Dunia U17: Prediksi Argentina vs Jerman, Dua Raksasa Saling Jegal Menuju Final
Piala Dunia U17: Prediksi Argentina vs Jerman, Dua Raksasa Saling Jegal Menuju Final /Kolase Foto: Doc. LOC WCU17/BRY

ZONABANTEN.com – Argentina akan menghadapi Jerman dalam laga semifinal Piala Dunia U17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Selasa, 28 November 2023.

Argentina lolos ke semifinal Piala Dunia U17 usai menghentikan juara bertahan Brasil dengan skor 3-0 di perempat final.

Bermain di Jakarta International Stadium, Argentina mengalahkan Brasil dengan skor telak 3-0.

Baca Juga: Piala Dunia U17: Mali Singkirkan Maroko, Tantang Prancis di Semifinal

Meski sempat ditunda karena hujan, Brasil tak mampu untuk membendung laju Argentina ke semifinal.

Argentina langsung menggebrak setelah laga dimulai.

Namun, Albiceleste baru bisa membuka skor pada menit ke-28.

Claudio Eccheveri mencetak gol usai memanfaatkan umpan dari Dylan Gorosito dan membuat Argentina unggul 1-0.

Brasil coba untuk mencari gol penyama kedudukan.

Namun, skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Laga sempat tertunda pada jeda pertandingan akibat air yang tergenang di lapangan JIS.

Pada babak kedua, Argentina mencetak 2 gol lagi untuk menggenapi kemenangann 3-0 atas Brasil.

Pada menit ke-58, Claudio Eccheveri kembali mencetak gol bagi Argentina usai memanfaatkan umpan dari Valentino Acuna.

Baca Juga: Piala Dunia U17: Link Streaming Mali vs Maroko Perempat Final, Siapa Wakili Afrika di Semifinal?

Claudio Eccheveri menggenapi hattricknya pada menit ke-71.

Kali ini, Agustin Ruberto yang memberikan umpan kepada pemain Argentina bernomor punggung 10 tersebut.

Disisi lain, Jerman menghentikan langkah Spanyol di babak perempat final.

Jerman hanya mampu unggul 1-0 atas Spanyol kala bertanding di Jakarta International Stadium.

Skor 0-0 menutup jalannya laga babak pertama.

Kedua tim coba mencari gol pembuka pada babak kedua.

Pada menit ke-64, Jerman mendapatkan hadiah pinalti dari pengadil lapangan.

Paris Brunner yang maju sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

Sayangnya, gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang tercipta di pertandingan tersebut.

Laga sempat diwarnai 1 kartu merah.

Kiper Spanyol, Raul Jimenez diusir keluar lapangan karena kartu merah langsung pada menit ke-90+11.

Baca Juga: Piala Dunia U17: Prancis Hentikan Uzbekistan, Kerjasama Tim Jadi Kunci Utama di Laga Berat

Langkah Argentina dan Jerman di Piala Dunia U17 2023

Argentina

Sabtu, 11 November 2023, Argentina 1-2 Senegal

Selasa, 14 November 2023, Jepang 1-3 Argentina

Jumat, 17 November 2023, Polandia 0-4 Argentina

Selasa, 21 November 2023, Argentina 5-0 Venezuela

Jumat, 24 November 2023, Brasil 0-3 Argentina

Baca Juga: Piala Dunia U17: Claudio Eccheveri Hattrick, Argentina Hancurkan Brasil, Tantang Jerman di Semifinal

Jerman

Minggu, 12 November 2023, Meksiko 1-3 Jerman

Rabu, 15 November 2023, Selandia Baru 1-3 Jerman

Sabtu, 18 November 2023, Jerman 3-0 Venezuela

Selasa, 21 November 2023, Jerman 3-2 Amerika Serikat

Jumat, 24 November 2023, Spanyol 0-1 Jerman

Baca Juga: Piala Dunia U17: Jerman Hentikan Spanyol di Perempat Final, Sepakan Pinalti Paris Brunner Jadi Pembeda

Prediksi Susunan Pemain Argentina

Florentin, Ontivero, Gorosito, Gerez, Subiabre, Ruberto, Echeverri, Lopez, Palacio, Gimenez, Acuna

Prediksi Susunan Pemain Jerman

Schmitt, Kabar, Jeltsch, Harchaoui, Brunner, Moerstedt, Darvich, Herrmann, Hennig, Odogu, Da Silva Moreira

Demikian prediksi pertandingan Piala Dunia U17 2023 antara Argentina vs Jerman.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: FIFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah