Timnas Indonesia Kekurangan Striker Murni, Pencetak 2 Gol ke Gawang Jepang Ini Jadi Andalan Shin Tae-yong?

- 8 September 2023, 10:02 WIB
Timnas Indonesia Kekurangan Striker Murni, Pencetak 2 Gol ke Gawang Jepang Ini Jadi Andalan Shin Tae-yong? /PSSI
Timnas Indonesia Kekurangan Striker Murni, Pencetak 2 Gol ke Gawang Jepang Ini Jadi Andalan Shin Tae-yong? /PSSI /

ZONABANTEN.com - Timnas Indonesia kekurangan striker murni jelang FIFA Match Day lawan Turkmenistan pada hari ini, Jumat (8/9/2023).

Timnas Indonesia akan menghadapi Turkmenistan dalam FIFA Match Day bulan September 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Hanya saja, Timnas Indonesia kehilangan sejumlah pemain andalannya dalam pertandingan tersebut, karena mereka mengalami cedera.

Bek kiri Shayne Pattynama dari Viking FK (Norwegia), serta duo winger PSM Makassar Yakob Sayuri dan Yance Sayuri mengalami cedera.

BACA JUGA : Kabar Buruk! 4 Pemain Timnas Indonesia Senior Cedera, 3 Pemain Garuda Muda Dikirim ke Surabaya

BACA JUGA : Pratama Arhan dan Shayne Pattynama Pasti Absen, Pemain Ini Jadi Bek Kiri Timnas Indonesia di FIFA Matchday?

Selain itu, striker Dimas Drajad dari Persikabo 1973 juga mengalami cedera. Masalah tersebut terjadi saat main di klubnya masing-masing.

Absennya Dimas Drajad membuat pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tidak memiliki banyak pilihan striker murni untuk lini depannya.

Saat ini, hanya tersisa Dendy Sulistyawan dari Bhayangkara Presisi FC dan Aji Kusuma dari Persija Jakarta sebagai penyerang murni.

Halaman:

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: PSSI Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah