7 Pemain Belum Gabung Timnas Indonesia U-23 dalam Latihan Perdana di Solo, Kenapa?

- 5 September 2023, 10:24 WIB
7 Pemain Belum Gabung Timnas Indonesia U-23 dalam Latihan Perdana di Solo. /PSSI.org
7 Pemain Belum Gabung Timnas Indonesia U-23 dalam Latihan Perdana di Solo. /PSSI.org /

"Alhamdulillah, rekan-rekan semua sudah baik. Saya pribadi juga baik," ucap mantan pemain PSIS Semarang itu lagi menambahkan.

Namun, dari 27 pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23, ternyata masih ada tujuh pemain belum bergabung.

"Ada pemain belum datang seperti, Marselino, Elkan, Ivar, Rafael, Dewa, dan beberapa yang lainnya," ungkap Pratama Arhan lagi.

Para pemain tersebut adalah Marselino Ferdinan, Elkan Baggott, Ivar Jenner dan Rafael Struick, di mana mereka berkarier di luar negeri.

BACA JUGA : Elkan Baggott Tiba-Tiba Hilang dari Skuad Ipswich Town, Jadi Dipinjamkan ke Blackpool atau Stevenage?

BACA JUGA : RESMI! Elkan Baggott Sempat Dilirik Blackpool dan Stevenage, Akhirnya Pilih Keputusan Ini, Pindah Kemana?

Marselino Ferdinan sendiri bermain di divisi dua Belgia bersama KMSK Deinze, dan Elkan Baggott di Ipswich Town di divisi dua Inggris.

Sedang Rafael Struick bermain bersama Ado Den Haag dan Ivar Jenners di Jong Utrecht, keduanya berkompetisi di divisi dua Belanda.

Ada kemungkinan keempat pemain ini masih dalam perjalanan ke Tanah Air, atau baru sampai di Indonesia pada hari Senin (4/9/2023) itu.

Tiga pemain lain adalah Alfeandra Dewangga dari PSIS Semarang, serta Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta) dan Dzaky Asraf (PSM Makassar).

Halaman:

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah