Tokyo Verdy Bertekuk Lutut Kepada Zweigen Kanazawa, Pratama Arhan Lakukan Hal ini

- 26 Mei 2022, 10:37 WIB
Tokyo Verdy Bertekuk Lutut Kepada Zweigen Kanazawa, Pratama Arhan Lakukan Hal ini
Tokyo Verdy Bertekuk Lutut Kepada Zweigen Kanazawa, Pratama Arhan Lakukan Hal ini /Instagram @Tokyo_Verdy

ZONABANTEN.com - Tokyo Verdy dibuat bertekuk lutut oleh tim tamu mereka, Zweigen Kanazawa, pada laga lanjutan Meiji Yasuda J2 League musim 2022 hari Rabu 25 Mei 2022 kemarin.

Verdy yang menjadi tuan rumah pada laga yang digelar di Ajinomoto Stadium, Tokyo, itu harus rela mengakui keunggulan tim tamu dengan skor 1-3.

Trigol tim arahan Masaaki Yanagishita masing-masing dicetak oleh Masamichi Hayashi pada menit ke 33, Shintaro Shimada di menit 54 dan Ryuhei Oishi pada menit ke 72.

Verdy pun hanya bisa membalas dengan 1 gol dari Junki Koike menjelang berakhirnya pertandingan.

Baca Juga: Bocoran Genshin Impact 2.8: Debut Shikanoin Heizou Hingga Kembalinya Summer Islands!

Kini, Verdy semakin terperosok dengan berada di posisi ke 12 klasemen dengan masih mengoleksi 23 poin dari 18 laga.

Zweigen Kanazawa sendiri naik ke posisi 10 dengan 24 poin dari 18 pertandingan.

Berikutnya, Tokyo Verdy bakal kembali bermain di kandang melawan tim asal Saitama, Omiya Ardija.

Zweigen Kanazawa pun juga akan kembali menjadi tim tuan rumah ketika mereka kedatangan tim promosi, Iwate Grulla Morioka.

Baca Juga: WOW! Keluarga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Borong Piala Pemenang Obsesi Awards 2022 di 4 Kategori Ini

Apakah Pratama Arhan Berpeluang Debut Pada Pertandingan ini?

Nama bintang muda timnas Indonesia, Pratama Arhan, memang sudah terdaftar ke dalam skuad Tokyo Verdy untuk J2 League musim 2022, seperti yang ZONABANTEN.com lansir dari halaman klub Tokyo Verdy di situs resmi J.League International.

Meski begitu, ia lagi-lagi belum diberi kesempatan oleh pelatih Hori untuk unjuk gigi dan akhirnya melakoni debutnya pada laga kontra Zweigen Kanazawa tempo hari.

Penyebabnya adalah kondisi kebugaran pemain kelahiran Blora, 21 Desember 2001 itu yang bisa saja masih belum memenuhi standar klub.

Lalu, usia Arhan yang masih tergolong muda pun juga bisa saja membuat pelatih enggan buru-buru memainkannya langsung di tim utama.

Baca Juga: Daftar Pemenang Obsesi Awards 2022, Ada Aurel Hermansyah, Betrand Peto, Atta Halilintar, Fuji, dan Ameena

Lebih lanjut, dilansir ZONABANTEN.com dari salah satu video di channel YouTube J.League International, diungkapkan oleh direktur olahraga Tokyo Verdy, Atsuhiko Ejiri, rupanya Arhan kini tengah dicoba bermain di posisi sayap kiri.

“Dengan melihat kecepatan dan tenaganya untuk melaju kedepan, serta kemampuan untuk mengecoh lawan, saya rasa ia (Arhan) mungkin bisa ditempatkan di posisi yang lebih menyerang," ujar Ejiri.

“Akurasi dari tendangannya juga cukup berpengaruh," tambah direktur olahraga Verdy itu.

“Saya ingin mengeluarkan kemampuan terbaiknya lebih jauh lagi," Lanjut Ejiri.

Baca Juga: UPDATE! V BTS dan Jennie BLACKPINK Disebut Memang Pergi Bersama ke Jeju, Karyawan Airport Beri Konfirmasi

Meski begitu, Ejiri mengatakan bahwa kemampuan bertahan Arhan pun juga perlu ditingkatkan, mengingat posisi aslinya sebagai pemain bertahan.

“Saya harap ia bisa mempelajari kemampuan bertahannya dengan lebih terorganisir," pungkasnya.

Cuplikan Pertandingan

Highlight atau cuplikan dari laga Tokyo Verdy vs Zweigen Kanazawa bisa ditonton dengan [KLIK DISINI]!

Berita menarik tentang sepak bola, khususnya tentang Pratama Arhan, Tokyo Verdy, liga Jepang, dan lain-lain, dapat dibaca dengan [KLIK DISINI]!***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: J.League International


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah