Berita J.League : Tanggapi Dukungan Untuk Pratama Arhan dan Tokyo Verdy, Ini Kata Seorang Jurnalis

- 17 Februari 2022, 11:21 WIB
Tokyo Verdy (Official Online Store)
Tokyo Verdy (Official Online Store) /

Ia memberi update peningkatan signifikan pada jumlah pengikut Tokyo Verdy di akun instagram resmi mereka.

Jurnalis tersebut pun juga menambahkan bahwa kini terdapat banyak sekali akun ‘fanbase’ yang mengatasnamakan diri sebagai penggemar Tokyo Verdy yang berasal dari Indonesia.

Meski begitu, jurnalis ini juga memberikan kepercayaan untuk para penulis di Indonesia.

Baca Juga: Resmi! Pratama Arhan Resmi Berseragam Tokyo Verdy

Ia berharap bahwa para kontributor media di nusantara dapat memberitakan segala hal tentang Tokyo Verdy maupun para penggemar yang bahagia karena kedatangan Arhan ke dalam klub yang pernah diperkuat Kazuyoshi Miura tersebut.

Juga terdapat harapan agar media lokal dapat memberi edukasi yang komprehensif, namun mudah dimengerti untuk penggemar sepak bola di Indonesia yang ingin mengikuti kiprah Verdy maupun klub J.League lainnya.

Kemarin, Tokyo Verdy mengumumkan bergabungnya Pratama Arhan ke dalam skuad mereka. Ini membuat Arhan menjadi pemain asal Indonesia berikutnya yang bermain untuk klub J.League.

Sebelumnya, Irfan Bachdim pernah memperkuat Hokkaido Consadole Sapporo.

Meski demikian, baik Arhan maupun Tokyo Verdy masih harus menunggu keputusan pemerintah Jepang untuk membuka perbatasan bagi tenaga kerja asing baru yang ingin berkarir di negeri sakura.***

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Twitter - Dan Orlowitz @AishiteruTokyo, Twitter - @ KwItokyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah