Gong Xi! Kumpulan Ucapan Tahun Baru Imlek 2023 Menarik, Bisa Anda Bagikan ke Teman dan Keluarga Terkasih!

- 18 Januari 2023, 16:00 WIB
Gong Xi! Kumpulan Ucapan Tahun Baru Imlek 2023 Menarik, Bisa Anda Bagikan ke Teman dan Keluarga Terkasih!
Gong Xi! Kumpulan Ucapan Tahun Baru Imlek 2023 Menarik, Bisa Anda Bagikan ke Teman dan Keluarga Terkasih! /Instagram @wakimart_id//Tangkap layar Instagram.com/wakimart_id/

ZONABANTEN.com - Tahun baru Imlek 2023 sebentar lagi tiba. Sejarahnya bagaimana, sih? Kenapa bisa dirayakan hingga saat ini?

Silahkan cek artikel ini untuk mengetahui pembahasan mengenai sejarah dan info lain terkait hal tersebut.

Baca Juga: Sah! Pratama Arhan Resmi Bertahan di Tokyo Verdy, Inilah yang Ia Lakukan Setelah Tiba di Jepang

Baca Juga: Hotman Paris Bongkar Kasus KDRT Ferry Irawan, Ini Bukan Kasus yang Pertama Kalinya

Berbagai aktivitas seperti melakukan ritual, penampilan kesenian Tiongkok, makan bersama dan lain sebagainya kerap dilakukan pada perayaan Imlek setiap tahunnya.

Waktu kapan Imlek dirayakan pun juga ditentukan dengan metode yang sudah ada sejak lama.

Penentuan tanggal jatuhnya tahun baru Imlek dilakukan berdasarkan perhitungan dari kalender lunar Tiongkok.

Oleh karena itu, perayaan Imlek setiap tahun jatuh di tanggal yang berbeda, walaupun diketahui tahun baru Imlek biasanya terjadi antara tanggal 21 Januari hingga 20 Februari.

Tahun baru Imlek adalah salah satu hari libur yang dirayakan di seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia, yang menjadikan tahun baru Imlek sebagai hari libur.

Meski demikian, tentu masih banyak yang belum mengetahui alasan kenapa Imlek dirayakan dan apa saja yang biasa dilakukan ketika tahun baru Imlek tiba.

Dilansir ZONABANTEN.com dari PRMN dan kanal YouTube China Highlights, Rabu 18 Januari 2023, tahun baru Imlek dirayakan karena berbagai alasan tertentu.

Pertama, tahun baru Imlek dirayakan untuk menghormati dewa dan para leluhur masyarakat Tiongkok maupun orang-orang keturunan Tionghoa di seluruh belahan dunia.

Selain itu, Imlek dimanfaatkan sebagai waktu atau momen untuk berpesta dan mengunjungi anggota keluarga.

Terdapat kepercaan bahwa Imlek dirayakan karena dahulu terjadi pertempuran melawan Nian, seekor binatang buas yang memangsa hewan ternak bahkan manusia.

Salah satu perlawanan yang dilakukan terhadap monster tersebut adalah dengan pelbagai metode, antara lain seperti memajang kertas merah, membakar bambu, menyalakan lilin, dan mengenakan pakaian merah. 

Sampai sekarang, tradisi ini masih dipertahankan dan dilakukan oleh masyarakat Tiongkok maupun keturunan etnis Tionghoa, terutama di Indonesia.

Lalu, Imlek dirayakan untuk menyambut datangnya musim semi dan awal tahun baru pada kalender lunar Tiongkok. Itulah mengapa banyak orang Tiongkok yang merasa antusias menyambutnya.

Baca Juga: Sejarah Tahun Baru Imlek, Jatuh pada 22 Januari 2023, Ternyata Dulu Tidak Dirayakan seperti Sekarang

Baca Juga: Pasca Deddy Corbuzier Kritik KPI, Uus juga Pertanyakan Peran KPI ketika Melihat Konten Nenek Gayung

Terdapat beragam ucapan untuk menyambut tahun baru Imlek, yang dapat anda bagikan ke kolega, teman, sahabat hingga keluarga anda yang terkasih.

Dikutip oleh ZONABANTEN.com dari WishesMSG, Rabu 18 Januari 2023, inilah ucapan-ucapan yang bisa anda bagikan :

  • Bahasa Indonesia
  1. Selamat merayakan Tahun Baru Imlek! Semoga anda sekeluarga mendapat kebahagian dan kesehatan dan berbagai keberuntungan lain dalam hidup!
  2. Selamat Tahun Baru Imlek! Gong Xi Fa Cai!
  3. Semoga kebanjiran hoki dan rezeki di tahun ini! Selamat merayakan Tahun Baru Imlek!
  4. Selamat Tahun Baru Imlek ya! Semoga selalu sehat, makmur, murah rezeki dan selalu mendapat keberuntungan dalam hidup!
  5. Gong Xi Fa Cai! Selamat merayakan Imlek pada tahun ini! Semoga hoki terus dan selalu sehat dan sukses!
  • Bahasa Inggris
  1. As another wonderful year comes to an end, I want to take a moment to greet you a Happy Chinese New Year 2023! May happiness fill your heart and treasures fill the home!
  2. My heartfelt best wishes are with you and your loving family throughout this New Year and always. Wishing you all joy and prosperity in the new year.
  • Bahasa Mandarin
  1. Gonghè xinxi, Wàn shì rú yì : Semoga tahun baru ini membawa sukacita dan kesuksesan yang luar biasa ke dalam hidup Anda.
  2. Gōnghè xīnxǐ, zhù shēntǐ jiànkāng, shìyè fādá : Selamat tahun baru! semoga Anda sehat dan sejahtera, selalu.
  3. Gong Xi Fa Cai : Semoga sejahtera/Semoga semakin makmur.

Demikian kumpulan ucapan perayaan Tahun Baru Imlek, yang pada Minggu 22 Januari 2023.

Info atau berita menarik dan penting lainnya bisa dicek dengan KLIK DI SINI!***

Editor: Muhammad Rizky Erlangga

Sumber: PRMN China Highlights


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x