Breaking News: Telah Terjadi Gempa Besar di Nusa Tenggara Timur

- 14 Desember 2021, 12:19 WIB
Keadaan masyarakat saat terjadi gempa
Keadaan masyarakat saat terjadi gempa /

ZONABANTEN.com - Terjadi gempa di NTT tepatnya Flores Sea pada dini hari, 14 Desember 2021 pukul 10.20 WIB.

Gempa yang terjadi berkekuatan 7.4 SR, dengan garis lintang 7,59 LS dan garis bujur 122.24 BT, dengan kedalaman 10 Km.

Para masyarakat berlarian keluar rumah untuk menyelamatkan diri dari gempa yang terjadi. Saat ini masih dalam pendataan mengenai korban jiwa.

Berdasarkan pada pengamatan muka air laut, tsunami terdeteksi di beberapa wilayah yaitu Marapokot dan Reo dengan ketinggian 0.07 meter.

Baca Juga: Gempa Terkini BMKG Hari Ini 14 Desember 2021, Gempa 7,5 SR di Larantuka NTT Berpotensi Tsunami Status Waspada

BMKG memberitahukan status wilayah yang berpotensi tsunami, yaitu NTT Flores Timur bagian Utara, NTT Pulau Sikka, NTT Sikka bagian Utara, dan NTT Pulau Lembata dengan status waspada.

Gelombang yang akan tiba dapat berbeda, bisa saja gelombang pertama yang datang bukanlah gelombang terbesar.

Oleh karena itu, pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota yang berada pada status 'AWAS' diharapkan memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi secara menyeluruh, serta menjauhi pantai dan tepian sungai.

Pemerintah Provinsi/Kab/Kota yang berada pada status 'SIAGA' diharapkan memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi.**

Editor: Rizki Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x