Gerhana Bulan Sebagian Terlama Abad Ini Akan Terjadi Pada 19 November 2021

- 17 November 2021, 09:54 WIB
Gerhana Bulan Sebagian Terlama Abad Ini Akan Terjadi Pada 19 November 2021/Gerhana Bulan Sebagian Terlama Abad Ini Akan Terjadi Pada 19 November 2021
Gerhana Bulan Sebagian Terlama Abad Ini Akan Terjadi Pada 19 November 2021/Gerhana Bulan Sebagian Terlama Abad Ini Akan Terjadi Pada 19 November 2021 /PEXELS

Selama gerhana bulan sebagian, bulan tampak sebagian tertutup bayangan bulat Bumi, dengan bulan purnama masih terlihat di salah satu ujungnya.

Baca Juga: Curtis Jones Masih Harus Absen Dikarenakan Alami Cedera Mata

Sebagian besar akan ada dua gerhana dalam sebulan, tapi bisa juga ada tiga gerhana.

Menurut LAPAN, selama-lamanya durasi gerhana bulan sebagian, tetap masih lebih lama durasi gerhana bulan total yang durasinya dapat mencapai 5 jam 19 menit sejak kontak awal sebagian (saat Bulan tepat memasuki umbra Bumi) hingga kontak akhir sebagian (saat Bulan tepat meninggalkan umbra Bumi).

Wilayah Indonesia akan mengalami puncak gerhana bulan sebagian pada 16:02:56 WIB/17:02:56 WITA/18:02:56 WIT.

Fase gerhana penumbra dimulai pada pukul 13:00:23 WIB/ 14:00:23 WITA/ 15:00:23 WIT, dilanjut fase gerhana bulan sebagian pada pukul 14:18:24 WIB/ 15:18:24 WITA/ 16:18:24 WIT.

Baca Juga: Cara Download Video di Facebook, Instagram, YouTube, dan Twitter Hanya Dengan Satu Situs Ini

Gerhana bulan sebagian akan berakhir pada 17:47:26 WIB dan pukul 19:05:31 WIB untuk gerhana penumbra.

Indonesia akan mengalami kembali gerhana bulan sebagian terlama pada 14 Agustus 2231 dengan durasi 3 jam 27 menit dan 17 Juli 2373 dengan durasi 3 jam 23 menit.***

 

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Seputar Lampung Portal Jogja


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah