Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Ditutup Hari Ini? Ini Prediksi Jadwal Penutupan & Pengumuman Kelolosan

- 27 Oktober 2021, 12:16 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Ditutup Hari Ini? Ini Prediksi Jadwal Penutupan dan Pengumuman Kelolosan/IG prakerja
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Ditutup Hari Ini? Ini Prediksi Jadwal Penutupan dan Pengumuman Kelolosan/IG prakerja /

ZONABANTEN.com - Apakah pendaftaran kartu prakerja gelombang 22 akan ditutup hari ini?

Kemungkinan besar pendaftaran kartu prakerja tidak akan ditutup pada hari ini, karena biasanya pendaftaran akan dibuka selama 3 hingga 4 hari.

Sehingga jika diperhitungkan menurut prediksi, prakerja gelombang 22 akan ditutup pada tanggal 28 atau 29 Oktober 2021.

Lalu biasanya untuk pengumuman sendiri akan di beritahukan 3 hingga 4 hari setelah pendaftaran ditutup.

Baca Juga: 7 Tips Lolos Kartu Prakerja Gelombang 22, Cek prakerja.go.id dapatkan Rp 3,5 juta

Sehingga bisa diperkirakan pengumuman akan jatuh pada tanggal 30 hingga 31 Oktober 2021.

Jadi bagi Anda yang saat ini belum mendaftar gelombang 22, bisa langsung segera mendaftar di www.prakerja.go.id.

Karena program kartu prakerja ini akan memberikan Anda pelatihan kerja dan wirausaha gratis, serta insentif sebesar Rp3,4 juta.

Nah insentif sebesar Rp3,4 juta ini akan dibagi menjadi beberapa tahap penyaluran.

Berikut adalah penjelasan lengkap mengenai pembagian insentif dari kartu prakerja.

Baca Juga: 5 Jenis E Wallet Resmi Cairkan Insentif Kartu Prakerja Gelombang 22 Rp 2,4 Juta,Cek di www.prakerja.go.id

1. Dana insentif pelatihan sebesar Rp1 juta, yang hanya bisa digunakan untuk membeli pelatihan.

2. Dana insentif setelah selesai pelatih dan mendapat sertifikat sebesar Rp2,4 juta.

Dana sebesar Rp2,4 juta akan dicairkan secara berkala dalam waktu 4 bulan, sehingga setiap bulan Anda akan mendapatkan Rp600 ribu.

3. Dana insentif yang terakhir adalah dana insentif pengisian survey sebesar Rp50 ribu setiap satu kali survey.

Sedangkan untuk total survey yang diadakan sejumlah tiga kali, sehingga total Anda akan mendapatkan Rp150 ribu untuk dana insentif pengisian survey.

Itu tadi adalah beberapa rincian dana yang akan Anda dapatkan jika lolos seleksi kartu prakerja gelombang 22.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x