Siap-siap! Kemnaker Berikan Bocoran BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3 Tahun 2021

- 22 Januari 2021, 15:05 WIB
Informasi Terbaru BLT BPJS Ketenagerjaan Tahun 2021, Ini Detail Penjelasan Menaker Ida
Informasi Terbaru BLT BPJS Ketenagerjaan Tahun 2021, Ini Detail Penjelasan Menaker Ida /ANTARA/Aditya Pradana Putra

ZONA BANTEN - Saat ini Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memberikan bocoran terkait penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) BPJS Ketenagkerjaan Termin 3 di 2021 bagi para pekerja.

Banyak beredar berita tentang penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3 di 2021, apakah dilanjutkan atau tidak pada tahun ini.

Terkait pertanyaan mengenai penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3 di 2021, Menaker Ida belum bisa memberikan kepastian penyalurannya kembali.

Baca Juga: Update Harga HP di Bawah 4 Jutaan Bulan Januari 2021, Samsung, Realme, Oppo, Vivo, Huawei

“Untuk tahun anggaran APBN 2021, kami memang belum menerima perintah untuk menyalurkan kembali program BLT BPJS Ketenagakerjaa," tuturnya

Kemnaker juga menyampaikan bahwa sudah punya hasil evaluasi yang akan berikan dan dikoordinasikan dengan Kemenko Perekonomian.

" Jika kondisi perekonomian kita belum normal kembali, saya kira diskusi tentang Program BLT BPJS Ketenagakerjaan ini kita bisa pertimbangkan untuk bisa dilakukan kembali pada tahun 2021,“ pungkasnya.

Baca Juga: Namamu Tidak Ada di Eform BRI? Mungkin Anda Tidak Memenuhi 5 Syarat Ini

Berdasarkan data per 30 Desember 2020 yang dikutip dari akun Instagram @kemnaker pada Selasa 19 Januari 2021 proses penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan bagi para pekerja telah mencapai 98,91 persen dengan total realisasi anggaran BLT yang tersalurkan sebesar Rp29,4 Triliun.

Artikel ini sebelumnya telah dimuat di fixindonesia.com dengan judul, Inilah Bocoran BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3 Tahun 2021 dari Kemnaker

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x