Apresiasi Aksi Heroik Bocah Selamatkan Adiknya, Chris Evans Hadiahi Perisai Captain America

- 17 Juli 2020, 11:02 WIB
Bridger Walker, bocah lelaki Amerika berusia 6 tahun yang menolong adik perempuan dari serangan anjing hingga wajah dan kepala robek.*Instragram annehathaway
Bridger Walker, bocah lelaki Amerika berusia 6 tahun yang menolong adik perempuan dari serangan anjing hingga wajah dan kepala robek.*Instragram annehathaway /

ZONABANTEN.com -  Kisah heroik ternyata bukan terjadi di film saja. Di dunia nyata, tindakan layaknya super hero juga ada.

Seorang anak kecil berumur 6 tahun, Bridger Walker asal Amerika Serikat, baru-baru ini melakukan aksi heroik kala menyelamatkan adiknya dari ancaman seekor anjing liar.

Cerita ini bermula, ketika  Bridger Walker  tengah bermain dan bersantai bersama adiknya yang berusia 4 tahun pada Kamis, 9 Juli 2020 yang lalu.

Baca Juga: Harga HP Baru Samsung Dibawah 4 Jutaan Update Bulan Juli 2020

Saat “having fun” tersebut, tiba-tiba muncul seekor anjing liar yang terlihat sedang mengamuk.

Tanpa pikir panjang, Walker pun melakukan tindakan berani bak pahlawan di film-film.

Ia - tanpa mempedulikan nyawanya sendiri - langsung meloncat dan bertarung melawan anjing liar tersebut.

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 17 Juli 2020 Turun Menjadi Rp.944.000 per gram

Kisah bak super hero ini dibagikan oleh sang bibi bernama Nicole Walker yang berasal dari kota Wyoming, Amerika Serikat.

"Pada 9 Juli, keponakanku yang berusia 6 tahun Bridge menyelamatkan nyawa sang adik dengan cara berdiri di antara adiknya dan juga seekor anjing yang sedang mengamuk,” ujar Nicole.

“Setelah tergigit beberapa kali dibagian wajah dan kepala, dia menggenggam lengan adiknya, kemudian lari untuk memastikan nyawa sang adik tetap aman,” jelas Nicole.

Baca Juga: Tidak Ditunda Lagi, One Piece chapter 985 Segera Terbit

"Setelah mendapatkan 90 lebih jahitan dari seorang ahli bedan profesional, dia (Bridger) akhirnya bisa kembali beristirahat di rumah. Kami mencintai anak berani kami," jelas Nicole dalam unggahan di sosial medianya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Daily Star.

Meskipun terluka cukup berat, Bridger merasa dirinya menjadi jauh lebih baik dan bersemangat untuk cepat sembuh setelah berhasil menyelamatkan nyawa sang adik.

Artikel ini telah dimuat di pikiran-rakyat.com dengan judul Selamatkan Adik dari Gigitan Anjing Liar, Bocah AS ini terpaksa dapat 90 Jaitan di Badan

"Keponakanku adalah pahlawan yang menyelamatkan adik perempuannya dari seekor anjing penyerang. Dia sendiri mengambil serangan-serangan tersebut agar anjing tersebut tidak mendekati sang adik perempuannya.

Baca Juga: Wali Kota Tangerang Dukung Sinkronisasi Penataan Tata Ruang Jabodetabek-Punjur

"Dia (Bridger) kemudian berkata,'jika seseorang akan mati, saya pikir itu harus saya'," tutur Nicole mengenang kisah ponakannya.

Setelah menulis kisah tersebut dia media sosial, tak lupa Nicole juga menandai aktor-aktor heroik yang disuka oleh Walker seperti Tom Holland, Chris Hemsworth, Robert Downey Jr, Mark Ruffalo, Chris Pratt, Chris Evans, Vin Diesel, Ryan Reynolds dan Hugh Jackman.

Dikutip dari cnn, seorang Chris Evans bahkan kabarnya akan mengirimkan perisai original Captain Amerika ke alamat Bridger Walker.

“Aku akan melacak alamatmu (Bridger) dan aku akan mengirimkan perisal original Captain America. Karena kamu berhak mendapatkannya” ujar Chris dalam komentar di video yang diposting bibi Bridger Walker.***( Alza Ahdira)

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Pikiran Rakyat CNN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah