Instagram Eileen Gu Hilang, Setelah Sesumbar Tembus Great Firewall

- 16 Februari 2022, 17:36 WIB
Atlet freeski China, Eileen Gu.
Atlet freeski China, Eileen Gu. /Instagram @eileen_gu_

ZONABANTEN.com - Eileen Gu, atlet China peraih medali emas Olimpiade Beijing yang lahir di, California, Amerika Serikat, tiba-tiba saja menghilang dari Instagram setelah dirinya sesumbar dapat tempus Great Firewall.

Sebelumnya Eileen Gu membuat heboh publik China, setelah dirinya berhasil memposting momen-momen bahagianya selama Olimpiade Beijing ke Instagram.

Postingan Eileen Gu tentunya menjadi perhatian publik, karena pemerintah China dengan sangat ketat membatasi warganya untuk menggunakan Instagram, Facebook, Twitter, dan WhatsApp.

Lolosnya Eileen Gu dari sistem pembatasan yang disebut Great Firewalll itu, kemudian menimbulkan pedebatan sengit.

Baca Juga: Kamila Valieva, Ice Skater Asal Rusia Gagal Lolos Tes Doping

Seorang pengikut Gu mempertanyakan mengapa ia bisa lolos dari Great Firewall, dan berasumsi bahwa Gu memiliki keistimewaan sehingga menjadi tidak adil bagi warga China lainnya.

Kenapa kamu bisa menggunakan Instagram sementara jutaan orang China dari daratan tidak bisa? Kenapa kamu mendapatkan perlakuan khusus sebagai warga negara China. Ini tidak adil. Apa kamu dapat menjelaskan kepada jutaan orang China yang tidak mendapatkan kebebasan berinternet?” tanya seorang pengikut.

Gu kemudian memberikan jawaban yang sangat singkat tetapi agak congkak, yang sepertinya merepresentasikan bahwa ia tidak tahu-menahu tentang pemblokiran di negara itu.

Semua orang dapat mendownload VPN yang secara harafiah gratis di App Store,” kata Gu.

Jawaban Gu ini kemudian ditangkap layar dan dibagikan ke media sosial Weibo, yang mana dengan cepat mendapatkan tanggapan kritis dari netizen China.

Ini karena meskipun banyak orang China yang menggunakan VPN, tetapi itu tidaklah mudah dan tidaklah murah.

Baca Juga: Resmi! Pratama Arhan Resmi Berseragam Tokyo Verdy

Secara harfiah, saya bukan siapa-siapa. Secara harfiah, ilegal bagi saya untuk menggunakan VPN. Secara harfiah, ini sama sekali tidak gratis,” kata seorang netizen yang kesal melalui akun Weibo.

Tetapi tak lama setelahnya, postingan Gu di Instagram menjadi hilang, dan tangkapan layar saran penggunaan VPN yang dibagikan ke Weibo, telah menghilang juga.

Diduga bahwa Gu baru saja terkena dampak pemblokiran yang selama ini diterapkan oleh pemerintah China.

Karena ketidaktahuan ini, Gu bahkan mendapatkan sindiran dari The Taiwan News bahwa ia memiliki momen “Marie Antoinette”.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Huffpost


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah