Gawat! Tonga Krisis Air Bersih, Sumber Tercemar Abu Vulkanik Dan Air Asin

- 19 Januari 2022, 17:38 WIB
Gawat! Tonga Krisis Air Bersih, Sumber Tercemar Abu Vulkanik Dan Air Asin
Gawat! Tonga Krisis Air Bersih, Sumber Tercemar Abu Vulkanik Dan Air Asin /Reuters

ZONABANTEN.com - Tim Palang Merah Internasional yang bertugas di Tonga telah mengkonfirmasi bahwa sumber air bersih untuk minum warga telah tercemar akibat air asin serta abu vulkanik setelan diterjang erupsi dan tsunami.

Dengan resiko penyakit yang bertambah, kondisi darurat tersebut menjadikan air bersih prioritas utama dalam upaya penolongan masyarakat Tonga, seperti yang diucapkan oleh Katie Greenwood, pejabat Pasifik Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah, melalui pernyataannya.

"Mengamankan akses ke air minum yang aman adalah prioritas mendesak yang penting karena ada peningkatan risiko penyakit, seperti kolera dan diare,” ujarnya, dilansir dari Reuters.

Bantuan kini sedang dikirimkan menuju Tonga. Menurut pihak kementerian luar negeri Selandia Baru, kedatangan dari kapal Aotearoa dan Wellington telah disetujui oleh negara kepulauan tersebut.

Baca Juga: Mengerikan! Tonga Dilanda Tsunami Setinggi 49 Kaki Akibat Letusan Gunung Berapi

Menurut kapten Aotearoa Simon Griffiths, sebanyak 250 ribu liter air telah dibawa olehnya. Kapal itu juga memiliki kemampuan untuk membawa 70 ribu liter air perhari, bersama dengan pasokan barang lainnya. Kini ia sedang menuju masyarakat yang terdampak bersama dengan banyak air.

Selain itu, perdana menteri Australia Scott Morrison menyatakan bahwa HMAS Adelaide akan segera berangkat dari Brisbane dengan peralatan untuk menjernihkan air dan persediaan tambahan.

Sebagai tambahan, dua pesawat bertipe Hercules sudah siap untuk diterbangkan bersama pasokan dan alat telekomunikasi ketika kondisi memungkinkan.

Kedua negara tersebut juga menjanjikan bantuan keuangan. Diketahui bahwa Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat menyetujui dana $100.000 untuk memberikan pertolongan secepat mungkin.

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x