Bikin Takjub! Google Maps Bantu Polisi Italia Tangkap Buronan Mafia Kelas Kakap

- 6 Januari 2022, 15:25 WIB
Ilustrasi aplikasi Google Maps
Ilustrasi aplikasi Google Maps /Pexels/

ZONABANTEN.com – Aplikasi Google Maps telah membantu Polisi Italia menangkap seorang buronan mafia kelas kakap yang telah buron hampir 20 tahun. 

Pernyataan ini disampaikan oleh seorang penyelidik kepada Reuters pada hari Rabu.

Setelah penyelidikan dua tahun, Gioacchino Gamino, 61, dilacak di kota Galapagar, Spanyol, di mana dia tinggal dengan nama palsu. Kota ini dekat dengan ibu kota Madrid.

Baca Juga: BTS Batal Terbang ke AS Usai Grammy Awards 2022 Ditunda Akibat Covid-19

Gamino dapat ditemukan setelah polisi melihat seorang pria di tampilan jalan Google Maps yang mirip dengannya.

Dia sedang berdiri di depan toko buah dan setelah diidentifikasi ternyata sosok itu adalah Gamino.

Gambaran itu menjadi kunci bagi polisi untuk memicu penyelidikan yang lebih dalam.

“Fotogram itu membantu kami mengonfirmasi penyelidikan yang kami kembangkan dengan cara tradisional,” ucap Nicola Altiero selaku wakil direktur unit polisi anti-mafia Italia (DIA).

Baca Juga: Usai Kalahkan Indonesia, Pelatih Thailand Tidak Jadi Nganggur

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x