Lonjakan Omicron Naik Dua Kali Lipat, Sydney Tetap Bersiap Untuk Perayaan Malam Tahun Baru

- 31 Desember 2021, 14:28 WIB
Lonjakan Omicron naik dua kali lipat, Sydney tetap bersiap untuk perayaan malam Tahun Baru./pixabay/tomchill
Lonjakan Omicron naik dua kali lipat, Sydney tetap bersiap untuk perayaan malam Tahun Baru./pixabay/tomchill /

ZONABANTEN.com - Sydney, kota Australia yang paling parah terkena dampak gelombang Omicron, akan melanjutkan perayaan Malam Tahun Baru pada hari Jumat (31 Desember).

Pihak berwenang mengajak orang-orang untuk bersuka ria keluar rumah dan menikmati perayaan Tahun Baru meskipun ada rekor jumlah kasus Covid 19.

Ribuan orang diperkirakan akan datang ke tempat-tempat utama di tepi pelabuhan untuk menonton kembang api Sydney yang terkenal.

Pertunjukan kembang api tradisional akan dilakukan selama 12 menit untuk merayakan tahun baru.

Baca Juga: BBC Studios Memuji Hasil Remake Drama Uncle: Sangat Mengesankan! 

Sejak dini hari, antrean akan terbentuk di banyak tempat yang menguntungkan untuk menonton pesta kembang api secara langsung.

Perdana Menteri Australia, Scott Morrison berharap orang-orang dapat menikmati malam Tahun Baru.

Sementara Perdana Menteri NSW, Dominic Perrottet mendesak semua orang untuk keluar dan menikmati Tahun Baru padahal infeksi harian di negara bagian itu hampir dua kali lipat.

Banyak negara telah mengurangi perayaan Tahun Baru dalam upaya untuk menahan penularan yang merajalela dari varian Omicron

Baca Juga: Peluang Rebut Piala AFF Tipis? Begini Reaksi Asnawi Witan Egy 

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: channelnewsasia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x