Ashraf Ghani, Sempat Menghilang Kini ‘Umbar Janji’ untuk Afghanistan

- 20 Agustus 2021, 20:04 WIB
Afghan President Ashraf Ghani
Afghan President Ashraf Ghani /FACEBOOK / ASHRAF GHANI/via REUTERS

ZONABANTEN.com – Sebuah postingan mengejutkan datang dari presiden Afghanistan, Ashraf Ghani (72).

Setelah 2 hari menghilang, kemunculan perdana miliknya menggemparkan warga dunia khususnya pengguna Facebook.

Pada hari Rabu, 18 Agustus 2021, Ghani mengunggah sebuah video klarifikasi di laman Facebook pribadinya.

Baca Juga: Bobby iKON Umumkan Kabar Pernikahan, Bakal jadi Ayah Bulan Depan 

Dalam video tersebut, Ghani tampak duduk mengenakan Shalwar Kameez (pakaian tradisional) dengan latar belakang bendera Afghanistan.

Beliau menjawab semua isu miring sampai berbagai tudingan warga dunia mengenai kepergiannya secara tiba-tiba.

Salah satunya ialah dugaan warga bahwa Ghani meninggalkan Afghanistan dengan sengaja menggunakan pesawat pribadi yang berisi uang ratusan dolar.

Baca Juga: Sinopsis Rush, Kisah Nyata Persaingan James Hunt dan Niki Lauda di Ajang Balap Formula 1 

“Saya terpaksa meninggalkan Afghanistan dengan satu set Shalwar Kameez, sebuah rompi, dan sepasang sandal yang saya kenakan,” ujar Ghani dalam video klarifikasi.

Beliau juga menyakinkan publik bahwa kepergiannya dari Afghanistan semata-mata untuk keamanan dirinya sebagai kepala negara sekaligus mencegah adanya kekerasan berdarah di ibukota Kabul.

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x