Update Sebaran Corona Global Selasa 17 November 2020, Kasus Covid 19 Indonesia ke 4 di Asia

17 November 2020, 15:20 WIB
ILUSTRASI virus corona di dunia. /pixabay /

ZONABANTEN.com – Virus Corona baik di Inodenisa dan di berbagai negara lainnya masih terus mengalamai penambahan kasus baru.

Dampak dari pandemi virus corona saat ini tengah dirasakan oleh banyak negara, ekonomi menjadi salah satu faktor yang ikut terpukul karena hadirnya virus Covid 19 ini.

Tak hanya itu, virus corona telah menjatuhkan banyak nayawa. Sebab itu pemerintah terus mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu disipilin protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022, Positif Covid-19, Luis Suarez Absen di Laga Uruguay VS Brazil

Dengan itu diharapkan penyebaran virus corona tidak terus mengalami lonjakan di setiap harinya.

Hingga Selasa 17 November 2020 negara dengan kasus Covid 19 terbanyak masih diduduki oleh negeri Paman Sam Amerika Serikat.

Melansir dari World o Matters, total kasus akumulasi secara global hingga siang ini telah menyentuh 55,390,519 kasus Covid 19.

Baca Juga: Kabar Gembira Untuk Guru non-PNS, Dinas Pendidikan Jawa Barat menyiapkan Program Bakti Padamu Guru

Total kasus sembuh bertambah menjadi 38,529,601 Orang, sementara total kasus meinggal dunia secara global sampai hari ini sebanyak 1,333,042 jiwa.

Posisi pertama, Amerika serikat menjadi penyumbang kasus terbanyak di dunia denan total kasus positif yang telah mencapai angka 11,538,280 kasus positif, diantaranya sebanyak 4,266,264 kasus aktif.

Total kasus sembuh di Amerika Serikat ada 7,019,364 orang dan 252,652 meninggal dunia.

Baca Juga: Bertemu Penyidik, Keponakan Prabowo Hadapi 27 Pertanyaan Soal 'Coblos Udelnya'

Disusul oleh India yang menjadi negara penyumbang kasus positf Covid 19 terbanyak kedua setelah Amerika dengan total kasus positif sebanyak  8,874,290 positif.

Total kasus sembuh sebanyak  8,290,370 orang dan 130,559 total kasus meninggal dunia.

Brazil berada diposisi ketiga dengan jumlah positif sebanyak 5,876,740 kasus positif Covid 19.

Baca Juga: Dinilai Gagal Lakukan Penegakan Protokol Kesehatan, Kapolri Copot Dua Kapolda

Dan total sembuh ada 5,322,406 orang sementara total kasus meninggal dunia di Brazil menyentuh angka 166,067 jiwa.

Prancis berada diposisi keempat dengan total akumulasi 1,971,013 kasus positif per siang ini, Selasa 17 November 2020 .

Total kasus sembuh di Prancis ada 1,475,904 orang dan 33,931 jiwa meninggal dunia.

Baca Juga: Tak Punya Rekening di Bank Penyalur, Bantuan Rp1 Juta Cair: Klik apb.kemdikbud.go.id

Rusia ikut menjadi salah satu negara yang berada diposisi lima teratas yakni berada di posisi kelima dengan total 1,971,013 kasus positif Covid 19.

Total kasus sembuh mencapai 1,475,904 orang dan 33,931 jiwa meninggal dunia.

Sementara Indonesia Indonesia menduduki posisi ke 21 dalam jumlah kasus positif Covid 19 terbanyak secara global dan di posisi ke 4 di Asia.

Baca Juga: Fakta - Fakta Menarik Tentang Bulan Baru

Per kemarin, Senin 16 November 2020 Hingga kini diumumkan secara nasional jumlah pasien Covid-19 bertambah sebanyak 3.535 orang dengan jumlah kasus kumulatif sebanyak 470.648 orang.

Jumlah kumulatif kasus sembuh sebanyak 395.443 orang dengan penambahan kasus sembuh terhitung ada sebanyak 3.452 pasien sembuh.

Serta total kasus meninggal dunia sebanyak 15.296 jiwa dengan penambahan kasus meninggal dunia pada hari Senin terhitung sebanyak 85 Orang.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: World o Meters

Tags

Terkini

Terpopuler