Update Sebaran Corona Global Rabu 28 Juli 2021: Sembuh Covid-19 Indonesia Kedua Dunia, Meninggal Tertinggi

28 Juli 2021, 10:10 WIB
Ilustrasi update Corona Global Hari Ini /Pixabay/viarami/

ZONABANTEN.com – Update Sebaran Corona Global Rabu 28 Juli 2021.

Penambahan kasus baru Virus Corona di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia masih terjadi.

Melansir dari WorldOMeter pada pukul 09.06 WIB, total kasus akumulasi secara global hingga pagi ini telah menyentuh 195,980,203 kasus positif Covid-19.

Pertambahan kasus baru harian tertinggi masih ada di Amerika Serikat sebanyak 61,581 kasus baru.

Indonesia berada di posisi kedua dengan penambahan 45,203 kasus baru, disusul India dengan 42,928 kasus, Brasil di tempat keempat dengan 41,411 kasus baru dan Iran di posisi kelima dengan penambahan 34,951 kasus baru.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Jadwal Acara Bioskop Trans TV Rabu 28 Juli 2021, Allegiant, Over Drive dan Drive Hard

Sementara itu, total kasus sembuh secara global per hari ini bertambah menjadi 177,656,548 kasus. 

Berikut ini penambahan kasus sembuh di 5 negara terbanyak :

1. Brazil 68,255 kasus sembuh

2.Indonesia 47,128 kasus sembuh

3. India 41,452 kasus sembuh

4. Amerika Serikat 22,966 kasus sembuh

5. Kolombia 21,805 kasus sembuh

Sementara total kasus meninggal dunia secara global sampai hari ini sebanyak 4.192,978 korban jiwa. 

Baca Juga: Cobaan Baru: Usai Perawatan Covid-19, Warga India Hadapi Tagihan Biaya Yang Menggunung

Berikut ini data 5 negara dengan kasus meninggal harian terbanyak hari ini :

1 Indonesia 2069
2 Brasil 13200

3. Rusia 7790
4 India 640

5. Afrika Selatan 370.

Kasus aktif secara global saat ini sebesar 14.130,677 kasus, dimana 85,687 kasus (0,6%) diantaranya dalam keadaan serius atau kritis.

Sedangkan berdasarkan kasus aktif saat ini, Amerika Serikat masih menduduki tempat teratas  kasus aktif. dan Indonesia turun di tempat kelima dengan kasus aktif 556,281.

Jumlah kasus aktif di Indonesia masih terbesar di Asia. India pada hari ini mencatatkan kasus aktif sebanyak 405,967 dan Iran 376,739 kasus.

1 AS 5,155,138
2 Inggris 1,145,999

3 Brazil 730,345
4 Spanyol 585,935
5 Indonesia 556,281

Baca Juga: Update Sebaran Sembuh Corona Hari Ini Selasa 27 Juli 2021, Kasus Baru dan Kasus Sembuh Turut Meningkat


Dampak dari pandemi virus corona saat ini tengah dirasakan oleh banyak negara, ekonomi menjadi salah satu faktor yang ikut terpukul karena hadirnya virus Covid 19 ini.

Sebab itu pemerintah terus mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu disipilin protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran virus corona.

***

 

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: worldometers.info

Tags

Terkini

Terpopuler